Berita Lanjutan
Firdaus Diusir dari Rumah dan Tinggal di Bengkel
KENDARI/inilahsultra.com – Firdaus (12) seorang anak asal Kota Kendari yang diterlantarkan orang tua angkatnya di Jakarta mengaku, dia diusir dari rumah dan terpaksa tinggal di salah satu bengkel di Jakarta. Kejadian itu sekitar tiga bulan lalu.
Firdaus menceritakan, selama berada dibahu jalan hanya mengandalkan hasil ngemis dan ojek payung untuk makan.
“Saya dipaksa ke Jakarta sama mama angkat atas nama Ningsih dan bapak angkat Nur Adiaco, untuk menemani adik angkat saya bernama Giong (8). Saya juga sekolah disana di SD Karet,” sebutnya.
Firdaus mengaku, meski tinggal di kawasan peredaran narkoba namun ia tidak pernah terlibat menggunakan narkoba.
Ayah kandung korban, Idris (45) mengaku, menyesal telah mengizinkan anaknya ke Jakarta. Selama ini ia tidak tau kalau anaknya diterlantarkan dan diusir dari rumah ibu angkatnya.
“Dia kesana saya izinkan karena dijanji mau disekolahkan selain itu agar ada temannya juga anaknya. Tapi ini saya dengar kabar diterlantarkan saya juga kaget dengar itu,” tuturnya.
Atas kedatangan Firdaus, Idris merasa bersyukur karena bisa dipertemukan lagi dan berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu memulangkan anaknya.
“Setelah ketemu anak saya alhamdulillah legah perasaanku setelah sekitar satu tahun tidak ketemu. Saya juga bersyukur anak saya tiba dengan selamat,” ucapnya.
Adapun langkah selanjutnya Idris belum memikirkan apakah persoalan tersebut akan dilanjutkan sampai ke kepolisian. Untuk langkah hukum itu, lanjutnya, terlebih dahulu dibicarakan bersama kelaurganya. (har)