
Raha, Inilahsultra.com- Puluhan siswa SMAN 1 Raha yang bergabung dalam gerakan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) melakukan aksi unjuk rasa di halaman sekolah dan di depan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muna, Senin (3/4/2017).
Mereka melakukan aksi menuntut agar kepala sekolah mereka, Drs Muhidin diganti.
Tuntutan para siswa didasari sikap kepala sekolah yang tidak transparan dalam pengelolaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan tidak menegakkan disiplin sekolahm
Aksi gabungan siswa kelas X, XI, dan XII ini dikawal anggota polres Muna.
Ketua MPK Ikhsan Acmad dalam orasinya mengatakan, dana BOS harusnya digunakan untuk kegiatan OSIS. Namun dalam kenyataannya, siswa harus mengeluarkan uang sendiri.
“Kami minta Kepsek segara diturunkan dari jabatannya,” ungkapnya saat melakukan aksi depan Kantor Dikbud Muna.
Menurut dia, jika tuntutan itu tidak mendapat respon dari pemerintah baik Pemkab Muna maupun Pemerintah Provinsi Sultra, maka mereka akan melakukan aksi mogok belajar.
Sementara Sekretaris Dikbud Muna, Ashar Dulu saat menemui para demonstran mengatakan, atas laporan yang disampaikan oleh para siswa akan segera ditindaklanjuti.
“Mohon aspirasi dikawal dengan benar demi kemajuan SMAN 1 Raha. Penyampaian aspirasi sesuai kewenangan kami (Dikbud Muna), akan segera dilaporkan ke provinsi,” jelas Ashar.
Sementara dalam dialog bersama perwakilan MPK, Kepala Dikbud Muna La Ege menegaskan, laporan akan segera ditindaklanjuti namun sebelumnya akan melakukan pertemuan bersama kepala sekolah hingga mengetahui permasalahan yang terjadi.
“Besok (Selasa, 5 April) akan turun ke sekolah menemui kepala sekolah untuk mengetahui secara pasti permasalahan yang disampaikan, aspirasi yang dibawakan akan dilaporkan ke provinsi,” tegas La Ege.
Reporter: Iman
Editor: Rido