Pembunuhan di Muna, Jejak Kaki Pelaku Ditemukan

Raha, Inilahsultra.com- Kepolisian Resort (Polres) Muna akhirnya berhasil mengungkap identitas pelaku pembunuhan seorang wanita pensiunan PNS di Muna, Wa Ode Faisa (65). Sayang, identitas pelaku masih dirahasiakan.

Kapolres Muna, AKBP. Yudith S. Hananta, S.Ik mengatakan, setelah mendatangkan bantuan penyidik dari Polda Sultra dan satu  anjing pelacak pihaknya juga sudah memeriksa 9 saksi. Dari hasil pemeriksaan itu terungkap motif pembunuhan adalah pencurian.

“Titik terang dari kasus pembunuhan ini, kami sudah dapatkan yang mengarah pada saksi yang telah diperiksa, namun semua itu harus di teliti lagi,” jelasnya saat dihubungi  via whats app, Rabu, 19 April 2017 malam.

-Advertisement-

Ia menambahkan, sembilan saksi yang diperiksa pada umumnya mereka adalah tukang masak dan tukang bangunan yang pada saat itu berada di tempat kejadian perkara (TKP).

Polisi, lanjut dia, sudah melakukan olah TKP selama tiga hari. Makanya, polisi bisa mengungkap calon tersangka.

“Harus kita gelar perkara dulu baru bisa dipastikan pelakunya dan apa motif dari pembunuhan tersebut,” ujarnya.

Kata Yudith, saat melakukan penyelidikan ditemukan jejak kaki dalam rumah yang diduga pelaku utama pembunuhan.

“Nanti setelah gelar perkara baru kita bisa infokan (inisial tersanka) lebih lanjut,” ungkapnya.

Untuk diketahui, dari hasil visum yang dilakukan pihak RSUD Raha terdapat luka lebam di dahi dan ditemukan tusukkan di bagian leher bagian kiri. Disamping itu ditemukan tali rafiah dan kabel yang diikatkan pada leher korban.

Reporter: Iman

Editor: Rido

Facebook Comments