Anak Penjual Jambu Mete di Kendari Rangking Pertama Calon Akpol di Polda Sultra

La Ode Mane dan Wa Hinu

Kendari, Inilahsultra.com – La Ode Mane, pedagang jambu mete di By Pass Kendari tak bisa menyembunyikan raut wajah bahagiannya. 

Bukan karena jambunya laris terjual, tapi dia menyaksikan langsung putranya Syahrul Ramadan, satu dari enam orang calon taruna Akademi Kepolisian (Akpol) hasil seleksi panitia daerah Polda Sultra yang akan diberangkatkan mengikuti tahapan seleksi tingkat nasional di Semarang.

-Advertisement-

Ranking pertama yang diperoleh Syahrul turut melengkapi kebahagiaan La Ode Mane dan Wa Hinu ibu kandung Syahrul Ramadan.

Mane mengaku, putranya itu sudah kali kedua mengikuti seleksi taruna Akpol. Pertama kali pada tahun 2016 lalu.

“Tahun lalu masuk 10 besar, jatuh terakhir. Alhamdulillah sekarang dia lulus dapat peringkat pertama,” ungkap Mane ditemui usai sidang penetapan kelulusan tingkat panitia daerah penerimaan taruna Akpol tahun 2017 panda Polda Sultra, Minggu, 17 Juni 2017.

Mane menyebut, anaknya adalah lulusan sekolah Taruna di Magelang. Sudah dua kali mengikuti tes taruna Akpol di Polda Sultra.

Kali kedua, putranya baru lulus dengan peringkat terbaik. Mane mengaku, prestasi yang dibuat putranya turut membanggakan dirinya.

“Saya merasa bersyukur dan alhamdulillah,” tuturnya.

Menurut dia, kelulusan anaknya di tingkat daerah Sultra ini belum menjamin. Karena yang menentukan lulus atau tidaknya menjadi Akpol adalah di Lemdikpol Semarang.

“Masih ada tahapan lagi, karena penentuan di Semarang,” ujar penjual jambu mete Barokah ini.

Sebelumnya, Syahrul Ramadan bersama lima orang calon taruna Akpol lainnya melalui berbagai rangkaian tes dengan harus menyisihkan ratusan pesaingnya.

Kepolisian RI membuka secara resmi pendaftaran seleksi taruna Akpol sejak Mei 2017 lalu, secara online. Total peserta yang terdaftar pada saat Itu sebanyak 137 orang.

Setelah melalui berbagai rangkaian tahapan mulai dari pendaftaran, seleksi berkas, tes kesehatan, tes tertulis, psikotest, jasmani hingga pantauan akhir.

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sultra Brigjend Andap Budhi Revianto SIK memimpin langsung secara terbuka sidang penetapan kelulusan tingkat panitia daerag penerimaan taruna Akpol tahun 2017 panda Polda Sultra.

Enam orang dari delapan yang tersisa di tingkat akhir ini, akan diberangkatkan ke pusat. Mereka akan bersaing dengan ratusan calon Akpol lainnya. Pada tahun ini, Polri menyiapkan kuota secara nasional sebanyak 360 orang taruna. Mereka akan kembali bersaing untuk memperebutkan jatah 275 orang.

Reporter: La Ode Pandi Sartiman
Editor: Herianto

Facebook Comments