
Asrun
Kendari, Inilahsultra.com – Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sultra Suwandi Andi menilai, ada dua tokoh politik di wilayah daratan yang pas mendampingi Asrun maju pada Pilgub Sultra 2018 mendatang.
Kedua tokoh itu adalah Amirul Tamim (anggota DPR RI) dan Hugua (mantan Bupati Wakatobi).
“Keduanya ini digadang-gadang menjadi wakil Asrun nanti. Tapi itu tergantung ke Asrun sendiri,” ungkap Suwandi, Rabu, 16 Agustus 2017.
Dia menyebut, Asrun dipastikan telah mengantongi rekomendasi PAN untuk maju di Pilgub Sultra 2018 mendatang.
“Alhamdulillah DPP melalui POK DPW PAN sudah sampaikan ke publik dan lahirkan satu rekomendasi yang benar dan sah bahwa calon gubernur dari PAN adalah Asrun. Untuk itu, Asrun harus melihat figur (wakil) yang bisa ayomi stakeholder,” ungkapnya.
Menurut dia, mempertimbangkan geopolitik Sultra, kecenderungan besar wakil Asrun adalah dari kepulauan, baik itu dari Muna atau Buton.
“Kemungkinan besar, Asrun sudah punya catatan besar,” jelasnya.
Suwandi membenarkan bahwa, Hugua dan Amirul masuk radar dan memiliki potensi besar untuk diusung mendampingi Wali Kota Kendari itu.
“Siapa pun, kami tidak bermasalah yang penting figur itu tidak bermasalah hukum. Banyak yang masuk dirancangan, termasuk pak Hugua,” katanya.
Hanya saja, kata Suwandi, Hugua sampai saat ini masih ngotot maju 01.
“Kita belum tahu apakah benar dia siap 02, kalau siap kami welcome saja. (Amirul dan Hugua), karena ini yang sering disebut publik,” tuturnya.
Penulis: La Ode Pandi Sartiman