Poros Raha-Lakapera Rusak Parah, SOMMASI Ancam Blokir Jalan

Massa SOMMASI saat menggelar aksi unjuk rasa, Selasa, 29 Agustus 2017.


Raha, Inilahsultra.com – Solidaritas Masyarakat Muna Seluruh Indonesia (SOMMASI) menggelar aksi unjuk rasa di Kantor DPRD Muna, Selasa, 29 Agustus 2017.

SOMMASI menyuarakan jalan poros Raha-Lakapera yang tak kunjung diaspal. Padahal Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra telah berjanji akan melakukan pengaspalan.

-Advertisement-

Jalur yang menghubungkan Muna dengan Kabupaten Buton Tengah ini berada di Desa Bea Kecamatan Kabawo dan Desa Lianosa Kecamatan Tongkuno Selatan. Jalan ini rusak parah.

Koordinasi Lapangan SOMMASI Idrus Patatikenda mengungkapkan, kondisi jalan yang rusak parah itu sudah sangat memprihatinkan dan mengancam kesehatan masyarakat. Pasalnya, debu jalan masuk hingga ke dalam rumah warga.

“Kami minta Pemda Muna bersama DPRD Muna untuk mendesak Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) merealisasikan perbaikan jalan melalui anggaran APBD Perubahan tahun 2017 ini,” desak Idrus.

Ia menegaskan, jika tuntutan itu tak diindahkan Pemrov Sultra maka pihaknya akan melakukan pemblokiran jalan hingga mendapat kepastian.

Idrus mengaku, kondisi jalan rusak ini sudah 20 tahun. Pemprov Sultra tidak pernah melakukan perbaikan jalan. Makanya setiap hari masyarakat menghirup debu yang akan menjadi penyakit.

“Jendela rumah masyarakat semua telah terbungkus dengan plastik agar debu tidak masuk dalam rumah. Selain itu kondisi jalan rusak sering menyebabkan kecelakaan,” paparnya.

Reporter: Iman
Editor: Herianto

Facebook Comments