Gelar Kursus Kepemiluan, KPU Mubar Gandeng Polres Muna Sukseskan Pemilu 2019

KPU Mubar menggelar kursus kepemiluan.

Laworo, Inilahsultra.com – Menjelang Pemilihan Umum yang digelar secara serentak pada 17 April 2019, KPU Kabupaten Muna Barat menggelar seminar kepemiluan di Youmi Caffe Kelurahan Waumere, Kecamatan Tiworo Kepulauan, Sabtu 22 Desember 2018.

Dalam kegiatan ini, KPU Mubar mengundang beberapa pemateri yakni dari Polres Muna yang diwakili Wakapolres Kompol Yusuf Mars SH, Kepala Dinas Kesbangpol Mubar La Ode Andimuna.

Ketua KPU Mubar Awaluddin Usa mengaku, kursus kepemiluan ini bertujuan untuk menanamkan pemahaman mengenai prinsip-prinsip pemilu dan demokrasi serta pemahaman teknis kepemiluan.

-Advertisement-

“Mari kita menjaga jalannya demokrasi dengan baik dan ikut berpartisipasi dalam kursus kepemiluan,” jelas Awal saat memberikan sambutan.

Mantan jurnalis ini berharap, agar pemilih memahami makna pemilu, kesadaran menggunakan hak pilih, dan bahaya politik uang.

“Saya harapkan kepada peserta agar mampu mendorong masyarakat berperan dalam menyukseskan Pemilu 2019 di daerah masing-masing,” pungkasnya.

Di tempat yang sama, Wakapolres Muna Kompol Yusuf Mars menyatakan akan terus memberikan perlindungan pengamanan jalannya pesta demokrasi termasuk keamanan penyelenggara pemilu, baik KPU maupun Bawaslu.

Selain kepada penyelenggara, polisi juga akan tetap memberikan perlindungan kepada masyarakat pemilih dari ancaman-ancaman bermodus kejahatan.

Ia juga mengingatkan kepada semua pihak agar terus menjaga dan meningkatkan kewaspadaan diri dalam menghadapi pesta lima tahunan ini.

“Harapan kami dan pimpinan kami mudah-mudahan kita bisa menjadi polisi bagi diri sendiri, polisi dalam lingkup keluarga, polisi lingkungan sekitar. Karena dengan demikian ruang orang yang berniat jahat akan semakin sempit,” katanya.

Usai acara, seluruh peserta yang hadir bersama-sama menggelar deklarasi damai.

Dengan deklarasi itu diharapkan Pemilu 2019 berjalan lancar, aman, terkendali dan sukses.

Awaludin Usa menyebut, dengan dideklarasikan pemilu damai tersebut, maka tidak ada lagi alasan pihak yang terkait untuk tidak bekerja secara bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di bumi Laworo.

Wakapolres Muna Kompol Yusuf Mars menyebut, tujuan dari pada deklarasi ini adalah untuk membangun kebersamaan, sinergiritas, dan mengawal pelaksanaan pemilu.

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat agar sama-sama dalam menjaga keamanan dan kesejukan saat pelaksanaan Pilpres dan Pemilu Legislatif 2019,” imbaunya.

Penulis : Muh Nur Alim

Facebook Comments