
Buranga, Inilahsultra.com – Bupati Buton Utara (Butur) resmi melantik tujuh jabatan pimpinan tinggi (JPT) atau eselon II hasil lelang jabatan lingkup pemerintah daerah Butur. Pelantikan itu berlangsung, Senin 21 Januari 2019, di Aula Bappeda setempat.
Pelantikan tersebut merujuk surat keputusan Bupati nomor 15 tahun 2019. Dimana terdapat tujuh jabatan hasil lelang jabatan yang telah selesai dilakukan, yakni Kepala BKPSDM, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Sekretaris Dewan, Kepala Dinas Perikanan, Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP, dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan.
Untuk itu, Kepala BKPSDM kini dijabat La Nita, sementara Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dijabat Hasanun, dan Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia dijabat Sinaria.
Selanjutnya, untuk jabatan Sekretaris DPRD Butur kini dijabat Kusman Surya. Sementara Dinas Perikanan dijabat LD Muh Karya Jaya, Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP dijabat Alimin, dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan dijabat Abdul Syukur.
Bupati Butur, Abu Hasan usai melantik dan mengambil sumpah jabatan para pejabat itu meminta, untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan organisasi perangkat daerah yang kini ditempati.
“Pelantikan ini sebagai instrumen dalam rangka memperkuat perangkat organisasi kita. Karena itu setelah ini segera menyesuaikan dengan lingkup kerja organisasi,” kata Abu Hasan.
Mantan Karo Humas Pemprov Sultra itu mengingatkan, bahwa dalam struktur organisasi perangkat daerah tidak ada istilah jabatan basah dan jabatan kering. Tidak ada istilah jabatan mata air dan air mata.
Karena itu, mantan Karo Humas Pemprov Sultra ini meminta agar semua yang dilantik menduduki jabatan eselon mesti dapat bekerja dan mengabdikan dirinya untuk kepentingan daerah.
“Semua OPD kita beri anggaran. Anggaran yang kita berikan kalo dulu berbasis tupoksi sekarang tidak berbasis tupoksi lagi, melainkan sesuai kebutuhan,” ujarnya.
Editor : Aso




