Warga yang Hilang di Pegunungan Konut Ditemukan Lemas, Diduga Depresi

Warga yang dilaporkan hilang di pegunungan Konur saat dievakuasi ke rumahnya. (Foto SAR Kendari)
Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com – Setelah hampir dua hari dinyatakan hilang di Pegunungan Lametoro Desa Belalo Kecamatan Lasolo Kabupaten Konawe Utara, Suharman (49) ditemukan selamat.

Humas Search And Rescue (SAR) Kendari Wahyudi mengaku, sekira pukul 06.58 WITA, tim rescue Basarnas Kendari menerima informasi bahwa korban telah ditemukan di sebuah gubuk di Pegunungan Lametoro Desa Belalo dalam keadaan selamat.

“Ditemukan oleh warga yg ikut membantu mencari,” kata Wahyudi, Kamis 7 Februari 2019.

-Advertisement-

Adanya informasi tersebut, kata dia, tim langsung bergegas menemui korban untuk memastikannya.

“Korban pada saat itu langsung dievakuasi menuju rumah korban dimana pada saat ditemukan korban sudah dalam keadaan lemas,” jelasnya.

Informasi yang didapatkan di lapangan, korban diduga mengalami depresi. Namun, belum ada keterangan pasti penyebab dia depresi hingga mengasingkan diri di pegunungan.

“Dengan ditemukannya korban Suharman yang dilaporkan hilang di Pegunungan Lametoro, operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup,” pungkasnya.

Penulis : La Ode Pandi Sartiman

Facebook Comments