Jokowi Singgah Ngopi di Warkop H Anto II, Ribuan Masyarakat Rela Desak-desakan

Jokowi singgah ngopi di Warkop H Anto

Kendari, Inilahsultra.com – Presiden RI Joko Widodo sambangi Warkop H Anto II yang terletak di Jalan Buburanda, Kota Kendari tepatnya di dekat jembatan triping, Jumat 1 Maret 2019 malam.

Ribuan masyarakat Kendari rela desak-desakan untuk melihat secara jelas Presiden Jokowi.

Sebelum Joko Widodo atau Jokowi tiba, warga lebih dulu datang memadati halaman Warkop H Anto II. Pengamanan ekstra ketat melibatkan Paspamres, TNI dan Polri sibuk mengatur di tempat itu.

-Advertisement-

Jokowi berserta rombongan tiba di Warkop H Anto ITU, Jumat 1 Maret 2019 sekira pukul 21.40 Wita. Nampak mobil bernomor 01 RI itu parkir tepat di depan Warkop.

Pantauan media ini saat berada di lokasi, setelah Jokowi turun dari mobil disambut dengan teriakan dari masyarakat dengan “hidup Jokowi, hidup Jokowi”.

Jokowi pun menyapa masyarakat sambil tersenyum dan melambai-lambaikan tangannya sambil berjalan menuju ke tempat yang sudah disediakan.

Nampak pula masyarakat yang rela berdesak-desakan dan saling dorong hanya ingin melihat secara langsung bapak Jokowi.

Tidak hanya di area Warkop, situasi di jalan raya dipadati motor dan mobil yang terparkir di samping jalan milik rombongan RI 1 dan milik masyarakat.

Sehingga pengendara yang melintasi di Jalan poros Buburanda harus bersabar, karena arus Lalu Lintas ditempat itu macet.

Penulis : Onno
Editor : La Ode Pandi Sartiman

Facebook Comments