Dishub Baubau Surati Sejumlah Gedung yang Tak Punya Lahan Parkir

Sekda Baubau, Roni Muhtar (tengah), Kepala Dishub Idrus Taufiq Saidi (kiri), Kadis Perindag Radjlun (kanan) saat menggelar jumpa pers persiapan Pemkot Baubau dalam menyambut hari raya Idulfitri di Aula Kantor Wali Kota Baubau, 1 Juni 2019.
Bacakan

Baubau, Inilahsultra.com – Beberapa gedung di Kota Baubau banyak yang tidak memiliki lahan parkir sehingga memakai sebagian badan jalan untuk parkir kendaraan.

Akibatnya, ruang gerak kendaraan menjadi tersendat. Diantaranya, depan kampus UMB, depan Kantor Pelni/Lippo Plaza, depan Rumah Sakit Siloam, Toko Besindo serta di jalan RA Kartini dan Yos Sudarso.

Melihat kemacetan tersebut, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Baubau turun ke jalan dengan menggelar aksi demontrasi beberapa waktu lalu.

-Advertisement-

HMI turun ke jalan karena menduga beberapa tempat tersebut tidak mengantongi izin Analisis Dampak Lalulintas (Andalalin) serta melanggar UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang LLJR.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Perhubungan Kota Baubau, Idrus Taufiq Saidi mengatakan, pihaknya telah bersurat ke beberapa tempat usaha dan gedung kampus tersebut.

“Kami lakukan tindakan dengan memberikan surat penyampaian. Pada pusat pertokoan khususnya untuk dapat menertibkan kendaraan pengunjungnya dengan menyampaikan parkir motor ke Kantor Satpol PP lama dan Mobil di belakang Plaza Umna. Termasuk UMB,” tandas mantan Kadis Kominfo Baubau itu saat di konfirmasi, Minggu 30 Juni 2019.

Reporter: Muhammad Yasir
Editor: Din

Facebook Comments