Pengurus Pusat Hadiri Ujian Kenaikan Tingkat dan Pelantikan Pengprov Porkemi Sultra

Ujian kenaikan tingkat yang digelar Perkemi Sultra. (Ono)
Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com – Dua pengurus pusat (PP) Porkemi menghadiri ujian kenaikan tingkat Kyu VI sampai ke III DAN yang diselenggarakan oleh Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Kempo Indonesia (Porkemi) Sulawesi Tenggara (Sultra).

Ujian kenaikan tingkat diselenggarakan di Plaza Kubra Hotel, Sabtu 12 Oktober 2019 dengan jumlah peserta 105 orang. Usai menggelar ujian kenaikan tingkat, dua pengurus pusat Porkemi yakni sensei AR Sabara dan sensei Elisabeth juga menghadiri pelantikan Pengprov Porkemi Sultra periode 2019-2023, Minggu 13 Oktober 2019.

AR Sabara selaku Ketua PP Bidang Organisasi mengapresiasi pengurus Provinsi Sultra atas kinerja Pengprov Porkemi Sultra yang telah sukses menggelar ujian kenaikan tingkat, meski kehadiran Porkemi di bumi anoa baru beberapa bulan.

“Saya mengapresiasi kinerja pengurus Provinsi Sultra, meski dengan waktu singkat namun kinerja pengurus terlihat militansi dibawah kepemimpinan Simpei Nasruddin,” ucap AR. Sabara dalam sambutannya Minggu 13 Oktober 2019.

Dia juga mengingatkan kepada seluruh pengurus Porkemi Sultra, untuk terus bekerja secara bersama-sama dalam membesarkan Porkemi di Sultra. Khususnya untuk melahirkan atlet-atlet berprestasi, baik di tingkat daerah, nasional hingga international.

Selain itu, AR. Sabara berharap agar
para kenzi jangan pernah berhenti berlatih hingga menjadi yang terbaik. Selalu semangat dalam berlatih, karena kalian semua adalah harapan bangsa.

Senada dengan itu, Ketua Umum Pengprov Porkemi Sultra, Nasruddin mengatakan, saat ini sudah ada enam Pengcab Porkemi yang terbentuk yakni Kota Kendari, Konawe, Konawe Selatan, Muna, Muna Barat dan Porkemi Kota Baubau.

“Porkemi akan terus fokus bekerja untuk membesarkan organisasi bela diri kempo dan melahirkan para kesatria kempo yang tangguh dan haus akan prestasi serta akan mengharumkan nama daerah melalui prestasi. Baik itu di tingkat nasional bahkan ketingkat international,” tuturnya.

Meski ada sebagian oknum yang iri karena merasa tidak senang dan tak nyaman akan hadirnya Porkemi di Sultra. Bagi Nasruddin, hal itu bukan menjadi penghalang.

“Biarkan saja, cacian mereka akan kita balas dengan segudang prestasi yang diukir oleh para kesatria Porkemi,” tutupnya.

Penulis : Onno

Facebook Comments