
Unaaha, Inilahsultra.com – Dalam mengantisipasi mewabahnya virus corona, Bupati Konawe Kery Syaiful Konggoasa meminta agar warga tak mengadakan pesta.
Politikus Partai Amanat Nasional ini meminta masyarakat Konawe untuk saat ini tidak melaksanakan kegiatan yang bersifat merugikan di tengah wabah corona.
“Demi memutus mata rantai penyebaran virus corona, atas nama Pemda Konawe menyampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tidak melakukan pengumpulan massa di atas sepuluh orang dan mengimbau tidak melaksanakan pesta atau hiburan lainnya di seluruh wilayah Kabupaten Konawe,” ungkap Kery dalam video yang diterima Inilahsultra.com, Minggu 22 Maret 2020.
Kery mengaku, telah mengeluarkan beberapa keputusan dan imbauan kepada masyarakat terkait pencegahan wabah corona ini.
“Keputusan tersebut berlaku sejak ditetapkan dan sampai batas waktu yang belum ditentukan,” ungkap Kery.
Beberapa imbauan yang disampaikan Kery diantaranya warga untuk tetap berada di rumah untuk sementara waktu.
Kemudian, meminta warga untuk berpilaku hidup bersih dan sehat dan sering berjemur di bawah terik matahari.
Berdasarkan data Pemprov Sultra, ada tiga pasien positif corona yang dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Bahteramas Kendari.
Dua dari tiga pasien tersebut diketahui berasal dari Kabupaten Konawe.
Penulis : Jusbar