
Labungkari, Inilahsultra.com – Sebanyak 142 Kepala Keluarga (KK) Desa One Waara Kecamatan Lakudo Kabupaten Buton Tengah (Buteng) kembali mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap III. BLT ini bersumber dari Dana Desa (DD).
Bupati Buteng Samahuddin secara simbolis menyerahkan BLT-DD tahap III di Desa One WaaraKecamatan Lakudo, Rabu 29 Juli 2020.
“Saat ini baru 142 orang, untuk 50 orang lainnya menunggu karena pencairan dana terbatas. Tidak usah marahi Pak Desa, nanti koordinasi dengan saya, tetap akan diterima,” kata Samahuddin.
Orang nomor satu di Buteng ini menjelaskan, wabah virus Corona belum berakhir hingga saat ini. Sehingga masyarakat diminta patuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan.
“Semoga bantuan ini dapat mengurangi sedikit beban masyarakat di tengah pandemi saat ini,” tuturnya.
Kepala Desa One Waara, H. Ismail sangat berterima kasih atas kehadiran Bupati Buteng, H. Samahuddin yang menyerahkan secara simbolis BLT-DD tahap III ini.
“Semoga kehadiran Pak Bupati bisa melihat keadaan dan kebutuhan desa kita ini,” katanya.
Kata dia, bantuan kepada masyarakat menggunakan dana desa ini sudah mencapai 30 persen sesuai dengan peraturan. Namun untuk saat ini baru diberikan kepada 142 KK.
“Masih ada 50 KK lagi yang tidak terima saat ini. Jadi yang tidak ada panggilannya hari ini tidak berarti tidak akan terima, tetap diberikan tapi cair (Dana Desa) berikutnya baru akan diberikan,” tutupnya.
Reporter: LM Arianto