Pendaftaran Pasangan Balon Pilkada di Sultra : Enam Diterima, Dua Dikembalikan

Ilustrasi. (Kaltengtoday)
Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com – Dari tujuh daerah yang menyelenggarakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020, Kabupaten Wakatobi belum ada calon yang mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Jumat 4 September 2020.

Pada hari yang sama, tercatat ada delapan bakal pasangan calon yang mendaftar di enam kabupaten. Sebanyak enam bakal pasangan calon diterima berkasnya, duanya dikembalikan oleh KPU setempat.

-Advertisement-

Berdasarkan data yang dihimpun dari KPU, di Kabupaten Konawe Kepulauan baru pasangan perseorangan yang mendaftar. Yakni, Abd Halim-Untung Taslim. Keduanya mendaftar pada pukul 10.00 WITa dengan status berkasnya diterima.

Di Kabupaten Buton utara, baru pasangan Abu Hasan-Suhuzu yang mendaftar. Pasangan ini diusung oleh PDIP sebanyak 4 kursi, mendaftar sekira pukul 11.20 WITa dengan status berkas diterima.

Kabupaten Kolaka Timur baru satu calon yang mendaftar. Yakni, Samsul Bahri-Andi Merya mendaftar pukul 15.45 WITa. Partai pengusungnya PDI Perjuangan, Demokrat, PAN dan Gerindra. Status berkas mereka diterima.

Di Kabupaten Muna ada dua bapaslon yang mendaftar yakni, LM Rusman Emba-Bachrun dan LM Rajiun Tumada-La Pili.

Pasangan Rusman-Bachrun diusung PKB, Golkar, PDIP, PKS sebanyak 14 kursi. Mendaftar pada pukul 08.26 dengan status diterima berkasnya.

Sementara pasangan LM Rajiun Tumada-La Pili mendaftar sekira pukul 14.35 WITa diusung Demokrat, NasDem, Hanura, PAN, PPP dan Gerindra (16 kursi). Namun, berkas pasangan ini dikembalikan oleh KPU karena dianggap belum lengkap.

Di Konawe Utara baru satu pasangan yang mendaftar yakni, petahana Ruksamin-Abu Haera. Pasangan ini diusung PBB, PDIP, Golkar, NasDem sebanyak 13 kursi.

Pasangan ini mendaftar sekira pukul 13.00 WITa namun berkasnya dikembalikan karena belum lengkap.

Di Konawe Selatan, ada dua pasangan yang mendaftar. Yakni, Muh Endang SA-Wahyu Ade Pratama Imran mendaftar sekira pukul 09.48 WITa.

Pasangan ini diusung Demokrat, PAN dan Gerindra. Berkas pasangan ini berstatus diterima oleh KPU.

Di hari yang sama, calon incumbent Surunuddin Dangga-Rasyid mendaftar sekira pukul 14.10 WITa. Pasangan ini diusung Golkar, Nasdem, PKS, PBB dan PKB. Status berkasnya diterima.

Penulis : Onno

Facebook Comments