Bupati Muna Barat Rajiun Tumada Dinyatakan Positif Covid

LM Rajiun Tumada.
Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com – Bupati Muna Barat yang juga Bakal Calon Bupati Muna LM Rajiun Tumada dinyatakan positif covid-19.

Hal itu dibenarkan oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tenggara (Sultra) La Ode Abdul Natsir Moethalib, Senin 7 September 2020.

-Advertisement-

Natsir menyebut, pihaknya sudah menerima surat dari Dinas Kesehatan Provinsi Sultra terkait dengan status LM Rajiun Tumada.

“Iya kita baru dapatkan hasil konfirmasinya,” kata Natsir, Senin 7 September 2020.

Meski dinyatakan positif, lanjut dia, pencalonan LM Rajiun Tumada di Pilkada Muna tak bisa digugurkan.

Sebab, kata dia, setiap calon yang terinfeksi covid, akan diberikan perlakuan khusus.

“Sebagai hak konstitusional sebagai warga negara, pencalonannya tetap sah,” jelasnya.

Ia menyebut, Rajiun tidak bisa melanjutkan tahapan tes kesehatan karena harus diwajibkan untuk melakukan isolasi mandiri.

Rajiun baru melakukan tes kesehatan berupa kesehatan badan, bebas narkoba dan psikologi setelah sudah dinyatakan negatif covid.

“Hal ini berlaku di seluruh Indonesia. Ada perlakuan khusus terhadap calon yang terinfeksi covid,” imbuhnya.

Sejauh ini, lanjut dia, sudah ada 38 bakal calon kepala daerah yang terinfeksi covid seluruh Indonesia, salah satunya dari Muna.

Sementara itu, data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Provinsi Sultra, disebutkan bahwa LM Rajiun Tumada dinyatakan positif virus corona.

Namun, belum ada keterangan resmi disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sultra Muh Ridwan. Beberapa kali dihubungi melalui telepon selulernya tidak diangkat.

Penulis : Haerun

Facebook Comments
Like
Like Love Haha Wow Sad Angry
3