Rajiun Mundur Jadi Bupati, Mahasiswa Muna Barat Gelar Syukuran

Mahasiswa menggelar syukuran saat Rajiun Tumada mundur sebagai Bupati Muna Barat karena maju Pilkada Muna. (Istimewa)
Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com – Mahasiswa Muna Barat Bersatu (MMBB) yang menempuh pendidikan tinggi di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar syukuran doa bersama atas mundurnya Rajiun Tumada dari jabatannya sebagai bupati Muna Barat, yang ikut bertarung Pilkada di Muna 2020.

“Syukuran dan doa bersama sebagai bentuk kebahagiaan dan kegembiraan kami dengan mundurnya Rajiun sebagai Bupati Mubar,” kata Koordinator MMBB, Asma Rita di Kota Kendari, Kamis 1 Oktober 2020.

-Advertisement-

Menurut dia, yang diinginkan masyarakat adalah bupati yang konsisten, mencintai, dan setia pada daerahnya. Tidak hanya menjadikan daerah itu sebagai persinggahan dan batu loncatan untuk kepentingannya.

“Ini yang kami nanti-nantikan dari dulu dan akhirnya tiba juga. Menunggu Rajiun meninggalkan Mubar, karena kami menginginkan bupati yang tidak otoriter tapi bupati yang selalu mendengar masukan orang,” jelasnya.

Ia berharap, Bupati Mubar selanjutnya dapat menjaga komitmen untuk membangun Mubar dan mendengarkan aspirasi semua kalangan guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

“Semoga Bupati Mubar ke depan tidak haus dengan jabatan mencalonkan diri sana sini dan cukup bertanggung jawab di daerahnya. Diberi amanah harus dituntaskan dan diselesaikan, bukan lari lagi di daerah lain. Semoga bupati pengganti Rajiun tidak ke mana-mana dan setia bersama kami,” ucapnya.

Untuk diketahui, LM Rajiun Tumada
dan Achmad Lamani terpilih sebagai kepala daerah Mubar. Keduanya menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati sejak 2017 dan berakhir pada 2022.

LM Rajiun Tumada mengundurkan diri sebagai Bupati Muna Barat maju Pilkada Muna Desember 2020. Sehingga nakhoda pemerintahan Mubar saat ini dipegang oleh wakilnya Achmad Lamani.

Penulis : Haerun

Facebook Comments