Wali Kota Kendari Resmikan Gedung Infection Center RSUD

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir
Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com– Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir meresmikan sekaligus menandatangani prasasti Gedung Infection Center Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari yang terletak di Jl. Z.A Sugianto No. 39 Kota Kendari,  Selasa 1 Desember 2020.

Gedung Infection Center RSUD Kota Kendari miliki 11 Fasilitas Gedung Infection Center RSUD yang diantaranya Ruang IGD 24 jam, Ruang Dekontaminasi, Ruang Tindakan, Ruang Farmasi/Depo Obat, Ruang Radiologi, Ruang ICU, Ruang Lab. Biomolekuler, Ruang Perawatan Isolasi, Ruang Jenazah, Ruang Gas Medis, dan Ruang Terbuka Hijau.

-Advertisement-

Selain itu, Gedung Infection Center RSUD juga memiliki Fasilitas SDM diantaranya, Dokter Spesialis, Dokter Jaga 24 jam, Perawat Standby 24 jam, Petugas ALTM, Radiografer, dan Apoteker.

Wali Kota Kendari Sulkarnain dalam sambutannya mengatakan, gedung infection center RSUD Kota Kendari dibangun menggunakan dana APBD atau mekanisme belanja tidak tetap (BTT) tahun 2020 yang berfungsi sebagai Pelayanan penanganan penyakit infeksi yang terpusat satu area.

“Gedung ini memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mengakses pelayanan penyakit infeksi khususnya penyakit Covid-19,” katanya.

Kemudian, tambah dia dengan adanya gedung tersebut dapat memenuhi sarana kebutuhan pelayanan dalam penyakit infeksi khususnya penyakit virus Covid-19, sehingga mempercepat penurunan angka kematian akibat penyakit infeksi virus Covid-19 di Kota Kendari.

“Dengan hadirnya gedung ini bisa menambah semangat teman medis untuk terus bekerja, tidak patah semangat dan tidak berkurang melayani masyarakat,” tuturnya.

Sementara itu, Pelaksana Kepala Tata Usaha RSUD Kota Kendari, Syarif, B mengatakan, dokter spesialis yang disiapkan sekitar 24 orang di gedung Infection Center RSUD Kota Kendari.

“Khusus yang menangani Covid itu ada dokter spesialis paru, dokter spesialis penyakit dalan, kemudian dengan dokter spesialis lainnya yang memang pasiennya ada yang terkonfirmasi atau suspek daripada pasien Covid. Jadi kita berkolaborasi dengan semua dokter spesialis yanga ada,” ungkapnya. (ADS)

Reporter : Iqra Yudha

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibuwajibpakaimasker
#ingatpesanibuwajibjagajarak
#ingatpesanibuwajibcucitangan
#wajibpakaimasker
#wajibjagajarak
#wajibjagajarakhindarikerumunan
#wajibcucitangan
#wajibcucitangandengansabun

Facebook Comments