Busel Terima Penghargaan Kabupaten Peduli HAM Ke-4 Kali

Gubernur Sultra Ali Mazi saat menyerahkan penghargaan Peduli HAM kepada Bupati Busel H La Ode Arusani di Rujab Gubernur Sultra, Senin 14 Desember 2020.
Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Selatan (Busel) kembali menerima penghargaan sebagai kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia (HAM).

Dengan ini, Busel menerima penghargaan peduli HAM sudah sebanyak empat kali berturut-turut.

Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama dengan kementerian terkait yang berlangsung di Aula Merah Putih Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sultra, Senin 14 Desember 2020.

-Advertisement-

Presiden Jokowi mengatakan, pemenuhan Hak Asasi Manusia (HAM) menjadi pilar penting bernegara.

“Peringatan Hari HAM yang jatuh pada tanggal 10 Desember setiap tahunnya, sesuai dengan Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia 10 Desember 1948, hal tersebut sesuai dengan UUD 1945 bahwa Hak Asasi Manusia adalah tanggungjawab negara,” ujarnya.

Sementara itu, Menteri Hukum dan HAM Yasona Laoly menuturkan, peringatan Hari HAM Sedunia Tahun 2020 mengusung Tema Recover Better Stand Human Rights dan dilakukan secara virtual.

Selain itu, lanjut dia, pada peringatan Hari HAM ini Kemenkum-HAM mengumumkan hasil penilaian kabupaten/kota Peduli HAM.

“Dari 514 Kabupaten/Kota se-Indonesia, hanya 259 Kabupaten/Kota atau 59 persen, dinyatakan sebagai Kabupaten/Kota Peduli HAM,” ucapnya.

Guberner Sultra Ali Mazi menambahkan, Hak Asasi Manusia bersifat universal pada setiap diri sehingga wajib dipenuhi dan dilindungi.

“Hal ini mengharuskan kita selaku penyelenggara negara mulai dari tingkat pusat hingga ke kabupaten/kota untuk memenuhinya sesuai amanat UUD 1945,” tambahnya.

Orang nomor satu di Bumi Anoa ini berharap, kepada daerah yang telah menerima penghargaan untuk mempertahankan dan meningkatkan kepeduliannya.

“Bagi daerah yang hanya mendapatkan nilai Cukup Peduli HAM atau daerah yang belum mendapatkan penilaian untuk berbenah agar kedepan, seluruh Kabupaten/Kota di Sultra mendapat penilaian Peduli HAM,” pungkasnya.

Reporter: Muhammad Yasir

Facebook Comments