Distribusi Bantuan Untuk Bencana Sulbar dari PMI Baubau Akan Gunakan Pesawat Hercules

Organisasi Maluku Satu Rasa (M1R) saat menyerahkan donasi untuk korban bencana Sulbar ke PMI Baubau, Sabtu malam 23 Januari 2021.
Bacakan

Baubau, Inilahsultra.com– Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Baubau resmi menutup posko bantuan atau donasi untuk korban bencana di Mamuju dan Majene Sulbar, Sabtu malam 23 Januari 2021.

Bantuan hasil penggalangan dari berbagai elemen masyarakat di Kota Baubau ini akan dikirim ke tim Anoa Kota Kendari, Minggu 24 Januari 2021.

-Advertisement-

Ketua PMI Kota Baubau Yulia Widiarti menuturkan, segala jenis bantuan dikirim provinsi disatukan dengan bantuan lain dari kabupaten/kota lainnya.

“Jadi dikumpulkan satu tempat di provinsi, kemudian dikirim ke Sulbar pakai pesawat Hercules oleh tim Anoa,” tuturnya.

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Baubau ini menambahkan, organisasi Maluku Satu Rasa (M1R) kembali menyerahkan bantuan hasil penggalangan selama beberapa hari.

Jika sebelumnya M1R ini menyerahkan bantuan untuk bencana Sulbar berupa beras, kali ini M1R menyerahkan donasi berupa uang tunai.

“Kami sangat mengapresiasi langkah dari M1R ini karena ingin terlibat dalam misi kemanusiaan ini. Memang dari awal saat kita buka posko, mereka sudah menyampaikan akan menggalang bantuan dan diserahkan ke PMI Baubau,” pungkasnya.

Sementara itu Ketua DPC M1R Kota Baubau Ahmad Holil Ohorela berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi para korban bencana Sulbar.

“Semoga bermanfaat dan bisa meringankan beban saudara-saudara kita disana (Sulbar),” harap Ahmad.

Reporter: Muhammad Yasir

Facebook Comments