Warga Desa Lemoea Usul Pembangunan Masjid Hingga Pengaspalan Jalan

Anggota DPRD Butur Mazlin dan Muslimin Isi saat menggelar reses di Desa Lemoea Kecamatan Kulisusu, Kamis 11 Februari 2021.
Bacakan

Buranga, Inilahsultra.com – Warga Desa Lemoea Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara (Butur) diharap bisa menyampaikan aspirasinya secara langsung kepada DPRD saat digelar reses. Sebab, reses merupakan salah satu kegiatan DPRD untuk menjaring aspirasi masyarakat.

Demikian diungkap Ketua Komisi II Mazlin didampingi Wakil Ketua Komisi I Muslimin Isi dan Sekretaris DPRD Butur Kusman Surya saat menggelar reses di Desa Lemoea, Kamis 11 Februari 2021.

-Advertisement-

Menurut Mazlin, dengan aspirasi yang disampaikan warga, maka DPRD Butur bisa mengetahui apa saja program pembangunan yang dibutuhkan. Termasuk mengetahui masalah yang dihadapi yang membutuhkan solusi dari pemerintah.

“Kami akan berupaya mengawal semua aspirasi ini agar bisa memberikan manfaat untuk kesejahteraan masyarakat,” kata Mazlin.

Wakil Ketua Komisi I Muslimin Isi menambahkan, aspirasi yang disampaikan warga akan menjadi catatan bagi DPRD. Sehingga saat menggelar rapat bersama pemerintah daerah, maka aspirasi itu akan disampaikan.

“Makanya kami sangat berharap masyarakat bisa menyampaikan aspirasinya secara langsung. Kita akan kawal aspirasi ini dan kita sampaikan agar menjadi pertimbangan pemerintah daerah,” katanya.

Menurut dia, semua program pembangunan yang diusulkan warga sangat berkaitan erat dengan kemampuan anggaran daerah. Sehingga betul-betul harus diperhatikan program yang sangat prioritas.

Sekretaris DPRD Butur Kusman Surya mengatakan, aspirasi warga saat reses bisa menjadi pokok pikiran DPRD. Sehingga nantinya usulan pembangunan itu bisa dimasukan dalam draft APBD agar mendapat dukungan anggaran.

“Oleh karena itu, DPRD melakukan kegiatan reses,” tuturnya.

Plt. Kepala Desa Lemoea Suharmin merinci, ada sejumlah program yang menjadi usulan warga yang membutuhkan dukungan DPRD.

Diantaranya, pembangunan masjid, pengadaan Tempat Pemakaman Umum (TPU), penerangan pesisir pantai, pemecah ombak, pengadaan bibit jambu mete, pembangunan gedung SD dan PAUD, pembangunan TPA, pengadaan katinting/perahu, penataan kawasan pantai desa, dan pengaspalan jalan.

“Kami berharap usulan warga ini bisa direalisasikan,” harapnya.

Editor: Din

Facebook Comments