
Kendari, Inilahsultra.com – Mayjen TNI Andi Sumangerukka memberikan bantuan uang tunai sebesar Rp 60 juta untuk pembangunan Masjid Ataqwa di Yonif 725 Woroagi.
Bantuan dari Mantan Pangdam XIV Hasanuddin ini diserahkan lansung oleh Ketua Tim Aku Sayang Rakyat (ASR) Amir Masang, yang diterima langsung oleh Komandan Korem (Danrem) 143 Haluoleo (HO) Kendari, Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan di Aula Soedirman Korem 143/HO, Kamis 3 Juni 2021.
Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan mengatakan, selama ini masjid sudah ada namun masih perlu pembenahan dan pada saat berbincang dengan Andi Sumangerukka ternyata beliau merespon dengan memberikan bantuan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada pak Mayjen Andi Sumangerukka, karena hari ini kita mendapatkan bantuan sebesar 60 juta untuk pembangunan Masjid Bataliyon 725 Woroagi,” kata Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan.
Jenderal bintang satu ini mengatakan,
Bataliyon 725 Woroagi adalah satuan tempur dengan segala kesibukan kegiatan sehari-hari tetap membutuhkan siraman rohani dan memerlukan tempat untuk berserah diri.
“Bantuan ini kami akan pertanggungjawabkan, kita bangun masjid dan dipergunakan sebaik-baiknya. Terutama untuk membangun mental prajurit agar tetap tangguh beribadah,” ucapnya.
Sementara Ketua Tim ASR, Amir Masang mengatakan, semoga bantuan dari Mayjen TNI Andi Sumangerukka dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya di Markas Yonif 725 Woroagi.
“Alhamdulilah hari ini, tim ASR menyerakan bantuan Mayjen TNI Andi Sumangerukka untuk pembangunan Masjid dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas iman dan takwa terhadap prajurit,” ucapnya.
“Apa yang telah diberikan oleh Mayjen Andi Sumangerukka tulus ikhlas untuk kemashalatan prajurit dalam menjalankan ibadah serta menjaga ketahanan dan pertahanan wilayah Negara Kesatuan Repubulik Indonesia,” sambungnya.
Penulis : Haerun