Zamrun Berhasil Bawa UHO Masuk Kampus Terbaik Versi Kemendikbud dan Dua Lembaga Internasional

Kendari, Inilahsultra.com – Universitas Halu Oleo (UHO) berhasil masuk terdaftar sebagai kampus terbaik di Indonesia berdasarkan penilaian beberapa lembaga survei nasional dan internasional yang dirilis pada tahun 2021.

UHO merupakan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang dikenal sebagai Kampus Hijau Bumi Tridharma berada di Indonesia Timur tepatnya di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Prestasi universitas terbaik yang diraih kampus terbesar di Sulawesi Tenggara ini tak lepas dari peran dan pemikiran seorang Rektor Universitas Halu Oleo, Prof. Muhammad Zamrun Firihu beserta semua civitas akademika yang terus melakukan pembenahan terhadap kampus, alhasil Universitas Halu Oleo berhasil masuk daftar sebagai kampus terbaik di Indonesia.

-Advertisement-

Pada Februari 2021 lalu, Universitas Halu Oleo berhasil menempati peringkat ke 53 sebagai kampus terbaik di Indonesia versi Webometrics Ranking of World Universities 2021.

Webometrics Ranking of World Universities melakukan pemeringkatan universitas terbaik di dunia berdasarkan sejumlah indikator dan metodologi seperti visibilitas, jumlah jaringan eksternal (subnet) yang terhubung ke halaman web institusi (dinormalisasi dan kemudian nilai maksimum dipilih).

Rektor UHO Muh Zamrun Firihu.

Kemudian, aspek impact dinilai dari banyaknya backlink dari situs luar. Openness diukur dari jumlah file berbagai jenis (pdf, doc, ps, eps, docx, ppt, atau pptx) yang dapat diakses dan terhubung dengan domain situs universitas dan terkahir excellence dinilai dari jumlah artikel publikasi ilmiah karya civitas akademika universitas tersebut.

Kemudian, Universitas Halu Oleo Kendari kembali masuk 100 kampus terbaik di Indonesia bersasarkan versi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pada Februari 2021.

Berdasarkan laman resmi itjen.kemdikbud.go.id indikator dinobatkannya perguruan tinggi negeri dan swasta sebagai universitas terbaik sendiri dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. mempertimbangkan penilaian universitas berdasarkan reputasi akademik, reputasi pegawai, atau rasio banyaknya mahasiswa dan fakultas.

Namun ada pula tolak ukur penilaian yang didasarkan kepada tranparansi dan keterbukaan pengelolaan universitas serta seberapa besar impact ataupun dampak positif yang bisa diciptakan oleh universitas tersebut.

Universitas Halu Oleo Kendari kembali masuk dalam daftar perguruan tinggi atau kampus terbaik di Indonesia yang dikeluarkan oleh Lembaga Scimago Institutions Rankings (SIR) pada Juni 2021.

La Ode Abdul Hamdan Hakim, Humas Universitas Halu Oleo

Secara keseluruhan di Indonesia  terdapat 61 perguruan tinggi yang masuk dalam pemeringkatan ini, diurutan pertama Universitas Indonesia (UI) dengan menempati peringkat ke-651 dari seluruh perguruan tinggi di dunia. Sementara Universitas Halu Oleo Kendari menempati peringkat ke-24 di Indonesia dan menempati peringkat ke-760 dari seluruh perguruan tinggi di dunia.

Dikutip dari Scimago Institutions Rankings, SIR mengeluarkan hasil pemeringkatan perguruan tinggi terbaik di berbagai negara, termasuk Indonesia pada tahun 2021.

Indikator penilaian untuk menentukan kualitas suatu perguruan tinggi terdiri dari tiga aspek utama penilaian. Ketiga aspek tersebut yaitu riset, inovasi, dan dampak sosial yang kesemuanya diambil dari informasi yang disediakan di laman website masing-masing perguruan tinggi.

Riset, inovasi, dan dampak sosial, masing-masing memiliki bobot yang berbeda-beda dalam keseluruhan proses penilaian, di mana riset memegang persentase paling tinggi yakni 50 persen, sisanya adalah inovasi (30 persen) dan dampak sosial (20 persen).

Rektor Universitas Halu Oleo, Prof. Muhammad Zamrun Firihu mengatakan, dinamika setiap tahun semua universitas yang ada di Indonesia termaksud Universitas Halu Oloe berlomba-lomba untuk mendapatkan penilaian kampus terbaik dari berbagai lembaga survei nasional maupun internasional.

Menurut alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) ini menjelaskan, Universitas Halu Oleo bisa meningkat kuncinya satu yaitu dibutuhkan  kerjasama seluruh civitas akadamika mulai dari mahasiswa, pegawai, dosen, tingkat prodi, pimpinan fakultas, dan pimpinan universitas untuk meningkatkan universitas lebih baik lagi ke depannya.

“Saya harap kepada seluruh civitas akadamika tidak berpuas diri apa yang diraih ini, dan terus meningkatkan kinerja lebih baik lagi. Makanya saya tidak ada henti-hentinya sampaikan kepada seluruh civitas akademika mari kita berpacu jangan kita diam dan berpuas diri dulu, tetapi kita harus tingkatkan kinerja dan kita harapkan bisa meningkat lagi kedepannya,” kata Prof. Muhammad Zamrun Firihu belum lama ini.

Untuk itu Alumni Tohoku University Jepang ini mengucapkan terima kasih kepada semua civitas akademika universitas yang telah bekerja sama dengan baik, sehingga Universitas Halu Oleo bisa masuk dalam predikat kampus terbaik dari lembaga survei nasional maupun internasional

“Alhamdulillah Universitas Halu Oleo bisa memperoleh peringkat yang baik. Semua civitas akademika universitas harus bersama-sama dan berkomitmen dalam kebersamaan untuk kemajuan universitas dan prestasi lebih baik lagi ke depannya,” tutupnya.

Sub Koordinator Hubungan Masyarakat (Humas) Universitas Halu Oleo Kendari, La Ode Hamdan Hakim mengatakan, prestasi kampus terbaik yang didapatkan Universitas Halu Oleo merupakan kerja sama semua pihak yang ada civitas akademika dan tak terlepas dari arahan dari rektor.

“Prestasi ini tidak terlepas peran dari pak rektor, di mana setiap ada pertemuan pak rektor selalu berpesan mari kita sama-sama membangun Universitas Halu Oleo ini dengan meningkatkan semua kinerja dari berbagai bidang yang ada,” kata La Ode Hamdan Hakim, Selasa 29 Juni 2021.

Menurut Hamdan, kepemimpinan Prof. Muhammad Zamrun Firihu sebagai rektor Universitas Halu Oleo terus melakukan perbaikan dan penambahan fasilitas perkuliahan mulai dari segi pembangunan gedung,  prestasi akademik dan berbagai prestasi lainnya.

“Semua sudah ditugaskan sama pak rektor, mulai dari fakultas, jurusan dan prodi mari kita sama-sama bekerja untuk meningkatkan prestasi Universitas Halu Oleo, karena dengan adanya kerja sama dan kerja keras kita semua pasti akan mendapatkan hasil yang baik untuk masa depan universitas,” tutupnya. (Adv)

Penulis : Haerun

Facebook Comments