Pemprov Sultra Tak Ingin Keterlambatan Penetapan APBD Kabupaten Kembali Terjadi

Basiran.

Batauga, Inilahsultra.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) meminta seluruh kabupaten/kota di Sultra untuk tepat waktu dalam pelaksanaan penetapan APBD, baik APBD induk mau pun APBD Perubahan.

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Sultra Basiran menuturkan, sejauh ini pengelolaan keuangan kabupaten/kota sudah bagus, hanya ada beberapa kabupaten terkendala tentang ketepatan waktu baik dalam pelaporan mau pun dalam pelaksanaan penetapan APBD, baik Induk atau Perubahan.

“Pada evaluasi APBD Perubahan 2021, ada enam kabupaten yang tidak tepat waktu, sehingga tidak ada APBD Perubahannya karena tidak tepat waktu dalam kesepakatan bersama dengan DPRD,” tutur Basiran kepada Inilahsultra.com saat kegiatan asistensi pengelolaan keuangan daerah yang dipusatkan di Kabupaten Buton Selatan, Rabu 2021.

-Advertisement-

Kata dia, persoalan tersebut sementara digali untuk mengetahui sumber permasalahan yang terjadi yang mengakibatkan terjadinya pelambatan pada saat kesepakatan bersama DPRD dan Bupati terhadap APBD Perubahan.

“Itu salah satu persoalan yang kita gali, sekaligus mengantisipasi kedepannya supaya tidak ada lagi yang seperti itu,” ujarnya.

Basiran menambahkan, dengan mengetahui kendalanya maka pihaknya akan mendiskusikan secara bersama-sama untuk menentukan solusi yang terbaik agar kedepannya tidak terjadi lagi.

“Sehingga mulai dari tahapan perencanaan, pelaksanaan dan pertanggungjawaban pengelolaan keuangan itu bisa dilaksanakan tepat waktu, tepat sasaran, akuntabel dan memang yang diharapkan sesuai dengan amanat peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tandas Basiran.

Reporter: Muhammad Yasir

Facebook Comments