
Kendari, Inilahsultra.com – Jelang lonjakan arus mudik 2022, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Kendari membentuk Satuan Tugas (Satgas).
Kepala KSOP Kelas IIA Kendari, Agus Winarto mengatakan bahwa pihaknya bakal membentuk Posko bersama dan berkolaborasi dengan pihak lain untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat.
“Untuk itu, tahun ini pemerintah membolehkan untuk mudik sehingga kami melakukan persiapan mulai dari pengecekan kelengkapan kapal dan alat keselamatan,” ujarnya kepada wartawan Inilahsultra.com, Rabu 13 April 2022.
Sebelum memasuki H-7 puncak jelang arus mudik pihak KSOP Kelas IIA Kendari melakukan pengecekan terhadap kondisi kapal yang nantinya akan beroperasi selama arus mudik.
“Masih dalam pemeriksaan, kalau kita temukan ada yang kurang, nanti kita suruh pihak penyedia jasa untuk memperbaiki yang kita temukan,” jelasnya.
Sehingga, kata dia kalau rusakan kapal atau ada yang bermasalah, masih ada waktu untuk memperbaiki sebelum beroprasi di arus mudik lebaran.
“Kita juga minta pengusaha kapal untuk menyiapkan armada cadangan saat puncak arus mudik ini,” tuturnya.
Dirinya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang akan melaksanakan mudik lebaran, untuk tetap menjaga protokol kesehatan terutama memakai masker dan sudah mendapatkan vaksin kedua.
“Masyarakat yang mudik tetap jaga protokol kesehatan, segera vaksin bagi yang belum agar perjalanannya tidak terganggu dan tetap mematuhi aturan yang ada,” tandasnya. (B)
Reporter : Asep Wijaya
Editor : Ridho