
Kendari, Inilahsultra.com – Badan Pengurus Wilayah (DPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) bersama Pengurus Wilayah (PW) Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan buka puasa serta membagikan santunan berupa materi (uang) kepada Kaum Duafa.
Kegiatan ini berlangsung disalah satu hotel di Kendari dan dihadiri dari 300 Kaum Duafa, Kamis 14 April 2022.
Wakil ketua I KKSS Sultra Prof. Dr. Ir. H. Andi Khaeruni menuturkan, pelaksanaan kegiatan ini adalah Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) dalam menjalin hubungan antara seluruh warga Sulawesi Selatan khususnya di Sultra.
“Dengan adanya kegiatan seperti ini akan lebih terlihat kesatuan warga Sulawesi Selatan melalui komponen yang ada di KKSS Sultra,” ujarnya.
Oleh karena itu, lanjut dia ini salah satu amanah dari Ketua BPW KKSS Sultra Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka (ASR) untuk selalu berbagi dalam bulan Suci Ramadan.
“Tentunya keberadaan KKSS Sultra dimasa yang akan datang dapat bermanfaat dalam pembangunan dan juga bisa berpartisipasi untuk masyarakat Sulawesi Tenggara,” jelasnya.
Ia juga menambahkan pada tanggal 20 April 2022 akan dilaksanakan buka puasa bersama dan pembagian sembako di beberapa titik wilayah di Sultra.
“Pembagian sembako itu di Bungkutoko, Pelelangan, masyarakat persawahan di Konda Kabupaten Konsel, Muna, Muna Barat, Konawe, Kolaka Timur, Kolaka, Bombana, Konawe Kepulauan dan Konawe Utara,” ucapnya.
Di tempat yang sama, seorang warga dari Kelurahan Andilowu Kecamatan Mandonga Kota Kendari bernama Suhaeya menjelaskan kegiatan ini sangat positif karena kegiatan seperti ini dilakukan setiap tahun oleh PW IWSS Sultra.
“Insha Allah ke depannya KKSS Sultra bersama PW IWSS Sultra selalu membantu masyarakat dalam berbagai hal,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua PW IWSS Sultra Nurhayati Marzuki menjelaskan bahwa kegiatan ini salah satu agenda setiap tahun yang selalu di laksanakan di Bulan Suci Ramadan.
“Sejak terbentuknya PW IWSS selama 20 tahun, selalu melakukan kegiatan sosial seperti membagikan takjil buka puasa dan menyantuni Kaum Duafa,” tandasnya. (C)
Reporter : Asep Wijaya
Editor : Ridho




