
Kendari, Inilahsultra.com– Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi menghadiri rapat koordinasi penyerahan bantuan kemasyarakatan dari Presiden RI berupa sapi qurban kepada seluruh Pemerintah Provinsi di Indonesia, dari aula merah putih Rujab Gubernur melalui zoom, Jumat 8 Juli 2022.
Gubernur didampingi Pj Sekertaris daerah (Sekda) Asrun Lio, dan KA. Biro Umum Kesra Dariodi.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh pihak Sekretariat Kepresidenan dalam rangka untuk mengetahui kesiapan penerima bantuan sapi di setiap Provinsi.
Kepala Sekretariat Kepresidenan Heru Budi Hartono dalam arahannya mengatakan, pihaknya juga ingin mengetahui kesiapan dan memastikan di daerah dalam penerimaan bantuan sapi qurban dari Presiden.
“Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Pada Hari Raya Idul Adha 1443 H, Presiden RI berkenan memberikan bantuan masyarakat berupa 1 (Satu) ekor sapi kepada masing-masing Provinsi di seluruh Indonesia,” ungkapnya.
Sapi qurban yang akan disalurkan telah mendapatkan rekomendasi dari Direktorat Jendral Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian bahwa sapi qurban bantuan kemasyarakatan Presiden RI tahun 2022, telah memenuhi syarat kesehatan hewan.
“Kami mewakili bapak Presiden dengan ini menyerahkan bantuan untuk masyarakat kepada perwakilan masing-masing provinsi, kemudian dapat disalurkan kepada masjid yang telah ditunjuk,” jelasnya.
Selanjutnya, sapi qurban untuk bantuan masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra) berasal dari Konawe, pemilik ternak Ade Ariyanto dengan bobot 1.000 Kg. Bupati Konawe menyerahkan sapi tersebut kepada persiden RI untuk Sultra pada tanggal 24 July 2022. Rencananya, Sapi qurban jenis Limison tersebut akan disembelih setelah shalat Idul Adha, di Masjid Nurul Yakin, Kel.Kambulabulana, Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton.
Vidio conference ini diikuti semua Provinsi di Indonesia, yang menginformasikan bahwa total penerima sapi Qurban sebanyak 35 masjid, setiap provinsi hanya menerima satu sapi.
Editor : Ridho