Memperingati Hari Bakti Adhyaksa ke-62, Kejati Sultra Gelar Aksi Sosial dan Anjangsana

Bacakan

Kendari, Inilahsultra.com – Dalam rangka Hari Bakti Adhyaksa ke 62 dan HUT XXII Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Tahun 2022 Kejaksaan Tinggi (Kejati) provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar aksi sosial dan Anjangsana di Aula Kejati Sultra, Kamis 14 Juli 2022.

Dalam kegiatan bakti sosial tersebut dihadiri oleh Kepala Kejati Sultra, Raimel Jesaja, Wakajati, Subeno, Para Asisten di Kejaksaan Tinggi Sultra, Kabag Tu, para Koordinator, para pegawai Kejati, Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Kejati Sultra beserta anggota.

-Advertisement-

Kajati Sultra, Raimel Jesaja mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial kepada anggota keluarga besar purna adhyaksa (KBPA) dilakukan untuk saling mengingat bagaimana masa-masa lalu yang baik sekaligus reunian.

” 8 tahun yang lalu sewaktu menjabat sebagai Asisten Pidana Khusus Kejati Sultra telah bekerja sama dengan baik dalam pelaksanaan tugas walaupun berbeda bidang tapi kita dihimpun menjadi satu kesatuan yaitu institusi Kejaksaan di wilayah Kejati Sultra. Doa dan harapan kita selaku tetap terpelihara hubungan antara senior dengan yunior,” ucapnya.

Perwujudan hubungan silaturahmi sesama anggota, sehingga KBPA Kejati Sultra memberikan perhatian berupa paket sembako yang di harapkan tidak dilihat dari nilainya, melainkan sebagai tanda silaturahmi yang selalu terjaga.

Setelah acara bakti sosial selanjutnya acara dilanjutkan dengan kegiatan anjangsana ke Panti Asuhan Yayasan YPI Nurul Magjfirah di kecamatan Lepo-lepo, Panti Asuhan Al Ikhlas Baruga di Kecamatan Baru, Kota Kendari dan ke Panti Jompo Minaula Ranooha di Kecamatan Ranometo Konawe Selatan.

Acara anjangsana tersebut di hadiri oleh Wakajati Sultra ,Subeno diikuti oleh Ketua IAD Kejati Sultra, Herlina Susy Raimel beserta anggota, Asisten Pidana Umum, Asisten Pembinaan, Asisten Pengawasan, Kabag TU, Koordinator, Kasi Penkum dan pegawai kejati sultra.

Dalam sambutannya wakajati Sultra Subeno menyampaikan kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan tali kasih kepada anak-anak yang tidak lagi mempunyai orang tua dan orang tua yang sudah sepuh agar tetap merasakan kasih sayang walau melalui bantuan sembako.

Wakajati juga menambahkan, bahwa kegiatan tersebut juga bagian dari memperingati Hari Bhakti Adhayaksa ke 62 tahun 2022. (C)

Reporter : Asep Wijaya
Editor : Ridho

Facebook Comments