Baubau, Inilahsultra.com – DPC PDIP Kota Baubau resmi mendaftarkan 25 orang Bacaleg-nya (Bakal Calon Anggota Legislatif) untuk Pemilu 2024 di KPU Baubau, Jumat 12 Mei 2023.
PDIP merupakan Partai Politik (Parpol) pertama yang mengajukan pendaftaran 25 kadernya untuk memperebut kursi DPRD pasca di bukanya pendaftaran sejak 1 Mei 2023 lalu.
Rombongan yang bertandang ke KPU sekitar pukul 10.00 Wita tersebut dipimpin langsung Ketua DPC PDIP Baubau, La Ode Ahmad Monianse dan Sekretaris Umum I Putu Sukariawan.
Ketua KPU Kota Baubau Edi Sabara beserta komisioner lainnya langsung menyambut dengan mengucap selamat datang kepada seluruh pengurus dan Bacaleg PDIP.
“Berdasarkan PKPU Nomor 10 Tahun 2023 tentang pengajuan calon anggota DPR/DPRD, dimana rens waktu pendaftaran Caleg dimulai 1-14 Mei 2023. PDIP registrasi pertanggal 12 Mei 2023 pukul 10.00 Wita, jadi memenuhi rens waktu yang ditetapkan,” ucap Ketua KPU Baubau Edi Sabara.
Setelah dokumen kelengkapan Caleg di terima KPU, tambah dia, tahap selanjutnya adalah pemeriksaan dokumen mulai 15-23 Mei 2023.
Sementara itu, Ketua DPC PDIP Baubau, La Ode Ahmad Monianse mengatakan, secara resmi PDIP mendaftarkan Caleg DPRD Kota Baubau dengan kuota 25 Caleg. Terdiri dari, Dapil satu sebanyak 11 Caleg, Dapil dua berjumlah tujuh Caleg dan Dapil tiga berjumlah tujuh Caleg.
“Kami tidak menyangka jika PDIP sebagai pendaftar pertama, dan kami berharap hasil kedepan akan lebih maksimal,” singkat Wali Kota Baubau ini.
Ketika ditanya terkait target perolehan kursi di DPRD Kota Baubau, Monianse menargetkan 6 kursi. Dimana saat ini kursi PDIP di DPRD Baubau ada tiga dan akan ditambah menjadi enam kursi pada Pemilu 2024 mendatang.
Reporter: Muhammad Yasir