
Buranga, Inilahsultra.com – Setelah mendapat titik terang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Bakal Calon Bupati (Bacabup) Buton Utara (Butur) Fahrul Muhammad mulai melirik Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).
Menurut Fahrul Muhammad, Gerindra merupakan partai besar yang juga memiliki perolehan kursi yang sama dengan PDiP di DPRD Butur sebanyak 3 kursi.
Hal itu yang membuat mantan Calon Wakil Bupati Butur itu semakin tertarik dengan Partai Gerindra.
“Partai Gerindra kan belum final. Makanya peluang itu besar,” kata Fahrul saat dihubungi via telepon selularnya, Jumat 14 Juni 2024.
Rencananya, lanjut Fahrul, pascalebaran Iduladha akan mengintensifkan komunikasi dengan Partai Gerindra.
Fahrul menegaskan, hanya Partai Amanat Nasional (PAN) yang tidak masuk dalam incarannya. Makanya di partai besutan Zulkifli Hasan tersebut tidak mendaftarkan diri.
“Selain PKS dan PDIP, saya juga kan masuk di Partai Gerindra, Partai Demokrat, Partai Golkar, dan PKB. Silahkan saja orang mengklaim, tapi partai-partai ini kita masih punya peluang,” tandas Wakil Ketua DPW PKB Sultra ini.
Diketahui, Bacabup dan Bacawabup Butur, Fahrul Muhammad dan Ahali telah resmi mengantongi rekomendasi PKS, Kamis 13 Juni 2024.
Lahirnya rekomendasi ini, kata Fahrul, tidak lepas dari komunikasi yang dibangun pengurus DPP PKS dan PDIP.
“Rekomendasi itu untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati. Tentu dalam mengeluarkan rekomendasi, PKS sudah melakukan komunikasi dengan pengurus partai politik lain ditingkat DPP, termasuk PDIP,” tuturnya. (Din)