
Ketua Panitia kegiatan latihan kader (LK) kesehatan tingkat nasional, Rahmat Jaya.
Kendari, Inilahsultra.com – Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) melalui Badan Koordinasi Nasional (Bakornas) Lembaga Kesehatan Mahasiswa Islam (LKMI) menunjuk Kendari sebagai tuan rumah latihan kader (LK) kesehatan tingkat nasional.
Ketua Panitia kegiatan Rahmat Jaya mengaku, kegiatan ini akan dilaksanakan pada 27-30 Juli 2017. Dengan adanya kegiatan ini, maka diperkirakan ribuan kader HMI seluruh Indonesia akan kumpul di Sultra.
“Yang akan hadir adalah Direktur Utama BPJS Republik Indonesia Prof Dr dr Fahmi Idris M Kes, beliau juga mantan Direktur Bakornas LKMI PB HMI dan akan membawakan materi, menteri kesehatan juga di jadwalkan hadir. Ketu MPR Zulkifli Hasan juga kita undang dan sejumlah pemateri nasional yang lain,” ungkap Rahmat, Sabtu 3 Juni 2017.
Rahmat yang juga Pengurus Bakornas LKMI PB HMI ini menyebut, tujuan umum kegiatan ini adalah untuk memperkuat kapasistas pemuda dari berbagai daerah di Indonesia agar mampu menggerakkan masyarakat di sekitarnya, utamanya dalam pembangunan kesehatan.
Sedangkan tujuan khususnya adalah melaksanakan program kerja Bakornas LKMI PB HMI, meningkatakan kapasitas dan jejeraing kader LKMI HMI dari berbagai daerah dalam upaya pemberdayaan masyarakat sekitarnya, dalam bidang kesehatan.
Ketiga, sebagai upaya memperluas keterlibatan pemuda dan mahasiswa dalam kegiatan-kegiatan pemberdayaan masyarakat.
“Keempat, sebagai wadah saling berbagi pengalaman antar pemuda dari berbagai daerah di Indonesia dalam kegiatan-kegiatan pendampingan dan pembangunan masyarakat. Kelima, sebagai upaya membangun role model gerakan pemberdayaan masyarakat yang bersifat voluntary di bidang kesehatan,” jelas Rahmat.
Reporter: La Ode Pandi Sartiman
Editor : Jumaddin Arif




