Dishub Sultra Prediksi Puncak Arus Mudik H-4 dan H-3 Lebaran

Kadishub Sultra, Hado Hasina

Kendari, Inilahsultra.com- Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) mengharapkan kepada masyarakat yang bakal melakukan mudik untuk mengetahui waktu puncak arus mudik. Sehingga, bisa terhindarkan dari kemacetan atau kepadatan pemudik.

Kepala Dishub Sultra, Hado Hasina ditemui di kantornya, Jumat 16 Juni 2017, memprediksi puncak arus mudik akan terjadi pada H-4 dan H-3 Lebaran.

-Advertisement-

“Puncak arus mudik 4 hari sebelum lebaran dan 3 hari sebelum lebaran, ”katanya.

Hado memetahkan, dalam sehari kendaraan yang keluar dari Kota Kendari selama mudik bisa mencapai 7 ribuan. Melalui jalur laut pelabuhan Kendari diprediksi bakal mencapai 3.000 orang per hari, pelabuhan Kolaka 2.500 orang/hari, Bandar Udara Halu Oleo sebanyak 2.900 orang/hari, pelabuhan Amolengo 1.900 orang/hari, dan pelabuhan Torobulu 2.200 orang perhari.

Mantan Kadis PU Butur ini mengharapakan, bagi para pemudik agar patuh dan taat kepada rambu lalu lintas dan berhati-hati dalam berkendara demi keselamatan. Kemudian, bagi pemudik kendaraan bermotor agar membawa barang tidak berlebihan, dan menjaga selalu barang bawaanya, supaya tidak kehilangan

“Makanya alangkah baiknya para pemudik berangkat sebelum puncak arus mudik. Karena belajar dari tahun-tahun sebelumnya, banyak pemudik pada hari-hari itu, “ujarnya.

Reporter : Haerun
Editor : Rido

Facebook Comments