
Kendari, Inilahsultra.com – Puluhan pengusaha muslimah se-Sultra menggagas pembentukan organisasi Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Sultra. Organisasi mewadahi entrepreneur perempuan muslim ini dikukuhkan Kamis 26 Oktober 2017.
Pada inilahsultra.com, Rabu 25 Oktober, salah satu penggagas IPEMI Sultra, Nirna Lachmudi mengatakan, pengukuhan IPEMI dilakukan oleh Anggrid Kansil selaku Ketua Umum IPEMI Pusat.
“Ini organisasi baru yang akan dikukuhkan besok (hari ini,red). Kita menggagas Pembentukan IPEMI dari pengalaman berkunjung ke berbagai provinsi di Indonesia. Dimana banyak pengusaha muslimah terhimpun dalam wadah IPMI. Organisasi ini membantu pengusaha perempuan mengembangkan bisnis mereka. Inilah yang membuat kita terpanggil untuk membentuk organisasi serupa di Sultra,” jelas Nirna mengurai latar belakang pembentukan IPEMI Sultra.
Pembentukan awal, lanjut Anggota DPRD Sultra itu, IPEMI Sultra menghimpun sekitar 40-an pengusaha muslimah di Sultra. Dimana, konsentrasi bisnis yang digeluti anggota IPEMI Sultra ini beragam. Namun sebagian didominasi bisnis berbau islami.
IPEMI, kata Nirna, terbuka untuk semua pengusaha perempuan, baik level usaha kecil maupun skala besar. Termasuk ibu rumah tangga yang merintis usaha kecil secara mandiri.
Organisasi ini dibentuk untuk membantu para pengusaha dan calon pengusaha mengembangkan usahanya lewat kegiatan pelatihan, fasilitasi modal usaha dan membuka jaringan pemasaran produk.
Di berbagai daerah IPEMI banyak berkontribusi mendorong kemajuan pengusaha perempuan di Indonesia. Bahkan eksistensi organisasi ini, sebut Nirna, sudah sampai ke luar negeri.
“IPEMI Sultra ini termasuk yang bungsu. Di internasional jaringan IPEMI ini sudah sampai ke Malaysia Singapura. Disana IPEMI sudah terbentuk mewadahi pengusaha muslimah,” jelasnya.
Agenda pengukuhan IPEMI Kamis 26 Oktober 2017 didahului kegiatan seminar “Revolusi Marketing Bisnis Online, fashion show produk tenun Sultra dan pameran aneka produk dari pengusaha muslimah Sultra.
Penulis: Siti Marlina
Editor : Jumaddin Arif




