
Buranga, Inilahsultra.com-Meskipun sebagai tuan rumah penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) ke XXVII, Pemerintah Kabupaten Buton Utara (Butur) tak jumawa menargetkan untuk meraih juara umum.
Akan tetapi, daerah yang dinahkodai Abu Hasan itu lebih fokus pada kesuksesan dalam pelaksanaan.
Abu Hasan ketika ditemui di ruang kerjanya, Rabu, 14 Maret 2018 mengatakan, tak kepikiran untuk meraih juara umum di ajang perhelatan event dua tahunan itu. Hanya saja, ada tiga kesuksesan yang ingin diraihnya yakni, sukses sebagai tuan rumah, sukses sebagai penyelenggara dan sukses dalam prestasi.
“Masuk tiga besar kita sudah bersyukur dan membanggakan. Yang paling penting kita sukses dalam penyelenggaraan,” katanya.
Target yang ditetapkan itu, menurut dia sangat realistis. Pasalnya, berdasarkan prestasi MTQ ke 26 lalu yang dihelat di Kota Bau-Bau, Butur masuk dalam tiga besar. Dengan pengalaman yang ada dan juga sebagai tuan rumah, maka Butur harus mampu mempertahankanya.
Terkait persiapan sendiri, mantan Karo Ortala Pemprov Sultra ini menguraikan, pembangunan sarana telah sampai pada tahap pembersihan. Arena utama gedung Islamic Center sebagai pusat penyelenggaraan MTQ, bahkan panitia mulai berkantor di tempat itu.
Saat ini, tambahnya yang sedang dirampungkan persiapan pelaksanaan pawai taaruf dan pembukaan MTQ.
“Karena kedua rangkaian tersebut melibatkan seluruh kafilah di 14 kabupaten dan 2 Kota di Sultra dan juga Pejabat Pemprof Sultra maupun pejabat Daerah. Pj Gubernur yang akan membuka kegiatan MTQ ini, sekaligus membuka kegiatan pawai taaruf,” ungkapnya.
Reporter : Armawan
Editor : Aso




