Konvoi Rayakan Kelulusan, Puluhan Pelajar Ditilang Satlantas Polres Muna

Puluhan pelajar ditilang Satlantas Polres Muna saat konvoi merayakan kelulusan, Kamis, 3 Mei 2018.

Raha, Inilahsultra.com– Puluhan siswa SMK Negeri 1 Raha (STM) Kabupaten Muna Sulawesi Tenggara (Sultra) terjaring razia Satlantas Polres Muna saat konvoi merayakan kelulusan, Kamis, 3 Mei 2018.

Satlantas Polres Muna yang tengah melakukan operasi patuh Anoa 2018 di simpangan empat jalan Gatot Subroto tepat di jalan Lampogu Kecamatan Katobu, mengamankan puluhan kendaraan yang dipakai konvoi keliling dalam Kota Raha.

-Advertisement-

Kasat Lantas, Iptu Jonathan saat ditemui di TKP saat memimpin operasi tersebut mengatakan, rombongan konvoi pelajar sangat membahayakan bagi pengendara lain. Ditambah lagi kendaraan yang digunakan memakai knalpot racing  dan juga hingga tidak memiliki surat-surat kendaraan (SIM).

“Para pelajar ini tidak memakai helm hingga memakai knalpot racing (Bogar) dengan melakukan konvoi di jalan raya yang berpotensi membahayakan bagi pengendara lain sehingga kami (Satlantas, red) melakukan tindakan penilangan,” katanya.

Jonathan menyebutkan, sekitar 60 kendaraan yang melakukan konvoi, namun yang berhasil diamankan hanya sekitar 13 kendaraan, selebihnya melarikan diri.

“Motornya kita amankan dulu di kantor, nanti pemiliknya menghadap dikantor lalu diberi surat tilang. Penilangan dilakukan agar para siswa bisa jerah dan tidak ada lagi yang ugal-ugulan di jalan raya yang bisa membahayakan pengendara lainnya,” tegasnya.

Sementara itu, salah satu siswa yang merayakan kelulusan yang sempat dikonfirmasi, Sawaludin mengaku sengaja melintasi jalan yang sementara Satlantas melakukan operasi patuh Anoa 2018.

“Sengaja saja melintasi disini, bersama teman-teman dalam merayakan kelulusan,” singkatnya.

Reporter : Iman

Editor      : Aso

Facebook Comments