Safari Ramadan, Kapolsek Lakudo Imbau Warga Tidak Gunakan Perhiasan Berlebihan

Kapolsek Lakudo Iptu Hartoni melakukan Safari Ramadan di Masjid Nurul Yakin Kelurahan Boneoge Kecamatan Lakudo Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Jumat 18 Mei 2018.

Labungkari, Inilahsultra.com – Hari kedua Ramadan, Polsek Lakudo melakukan Safari Ramadan di Masjid Nurul Yakin Kelurahan Boneoge Kecamatan Lakudo Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Jumat 18 Mei 2018.

Kapolsek Lakudo Iptu Hartoni berpesan kepada masyarakat agar Ramadan ini dimanfaatkan beribadah secara maksimal untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Selain mengingatkan persoalan ibadah, Hartoni juga mengimbau masyarakat agar bersama-sama menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

-Advertisement-

“Bulan Ramadan ini kejahatan meningkat, masyarakat diimbau tidak boleh memakai perhiasan berlebihan yang bisa saja memancing kejahatan,” katanya di hadapan para jemaah.

Selain itu, Hartoni juga mengatakan, kejahatan juga kerap kali terjadi di rumah. Makanya, bila meninggalkan rumah upayakan pintu dikunci dengan rapat.

“Saya minta kepada masyarakat khususnya warga Boneoge ini apabila bepergian di tempat keramaian seperti pasar dan swalayan kiranya rumah harus dipastikan terkunci baru boleh keluar,” terangnya.

“Berhati-hati karena para pelaku kejahatan selalu ada di sekeliling kita. Kalau bukan dimulai dari kita sendiri yang menjaga diri siapa lagi,” jelasnya.

Reporter: Anto

Facebook Comments