
Labungkari, Inilahsultra.com – Bupati Buton Tengah (Buteng) Samahuddin dan Wakil Bupati (Wabu) La Ntau melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Desa Lowulowu Kecamatan Gu.
Kunjungan pertama di desa ini, pasangan yang dikenal dengan slogan Sama Tau ini di sambut antusias masyarakat. Pasangan ini disambut dengan tarian Mangaru.
Dalam kunjungan kerjanya di Desa Lowulowu Pasangan SamaTau meresmikan objek wisata Singku yang dianggarkan melalui Alokasi Dana Desa (ADD).
“Ini sangat bagus, dana desa bisa digunakan untuk sesuatu yang bermanfaat dengan menciptakan wisata baru, agar desanya bisa dikunjungi wisatawan,” ungkap La Ramo sapaan Samahuddin.
Membangun tempat wisata ini, lanjut La Ramo, merupakan salah satu dukungan pemerintah desa terhadap visi misinya dalam sektor parawisata.
Sementara wakilnya La Ntau berpesan kepada masyarakat Desa Lowulowu dengan adanya objek wisata baru di daerah bisa menjaga keramahan di lokasi tersebut.
“Tempat wisata ini harus dijaga dengan baik serta ciptakan rasa kenyamanan terhadap pengunjung. Utamanya yang jaga itu jangan minum-minuman keras. Kalau wisatawan sudah tidak nyaman, maka mereka tidak akan datang kedua kalinya,” tutupnya.
Reporter: LM Arianto




