Sambut Mahasiswa Baru, Dekan FPIK UHO Tekankan Pentingnya Sikap Disiplin

Dekan FPIK UHO La Sara pada saat memberikan sambutan kedatangan mahasiswa baru. (Haerun/Inilahsultra)

Kendari, Inilahsultra.com – Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Halu Oleo (UHO), menyambut mahasiswa baru tahun 2019 di pelataran Gedung Susi Pudjiastuti, pada Kamis 29 Agustus 2019 yang dihadiri oleh segenap civitas akademika FPIK UHO.

Pada acara penyambutan yang menandai dimulainya tahun akademik 2019/2020 sebanyak 240 mahasiswa baru menjadi bagian dari civitas akademik FPIK UHO.

Mahasiswa baru tersebut berasal dari berbagai kabupaten atau kota Provinsi Sultra dan ada juga berasal dari luar Sultra seperti Sulawesi Tengah (Sulteng), Sulawesi Selatan (Sulsel), serta dari Papua.

-Advertisement-

Dalam sambutannya, Dekan FPIK UHO La Sara mengatakan, sikap disiplin merupakan modal dasar untuk para mahasiswa baru angkatan 2019/2020 dalam menjalani kehidupan kampus dan menempuh pendidikan tinggi.

“Nantinya, kalian akan memiliki pengetahuan dan skill bidang perikanan dan kelautan, namun itu hanya komponen kecil dalam meraih kesuksesan. Hal utama yang harus kalian miliki itu attitude dan moral yang baik serta disiplin sebagai kunci meraih kesuksesan,” kata La Sara dalam sambutannya.

Di tempat yang sama, koordinator penyambutan mahasiswa baru FPIK UHO Dedy Oetama mengatakan, banyaknya mahasiswa baru yang masuk pada tahun 2019 ini menandakan bahwa minat dan perhatian masyarakat pada pengembangan bidang kemaritiman cukup tinggi.

“Bertambahnya jumlah mahasiswa FPIK UHO menjadi momentum bagi segenap civitas akademika fakultas untuk terus meningkatkan level kinerja dengan target-target yang lebih terukur,” jelas Dedy Oetama sekaligus Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni.

Acara penyambutan mahasiswa baru tersebut dilanjutkan dengan penyerahan mahasiswa baru secara simbolis dari Dekan FPIK UHO kepada pihak jurusan dan program studi. Gelaran penyambutan tersebut dilanjutkan dengan pengenalan masing-masing jurusan dan program studi, sosialisasi kurikulum dan sistem pembelajaran serta penawaran Satuan Kredit Semester (SKS).

FPIK UHO saat ini memiliki 7 program studi, kurang lebih 420 mahasiswa baru tersebar di semua program studi yang ada. Ketujuh program studi tersebut adalah Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP), Budidaya Perairan (BDP), Ilmu Kelautan (IKL), Agribisnis Perikanan (ABP), Teknologi Hasil Perikanan (THP), Oseanografi (OSE) dan Perikanan Tangkap (PIT).

Penulis : Haerun

Facebook Comments