Tes Kesehatan Camaba UHO Ditiadakan, Kecuali Dua Fakultas Ini

Wakil Rektor UHO Bidang Akademik, La Hamimu. (Istimewa)

Kendari, Inilahsultra.com – Kampus Hijau Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari tahun ini meniadakan tes kesehatan terhadap calon mahasiswa baru (Camaba), kecuali Fakultas Kedokteran dan Fakultas Farmasi.

Wakil Rektor (WR) I UHO, Dr La Hamimu mengatakan tes kesehatan ini merupakan program wajib bagi calon mahasiswa baru sebelum dinyatakan 100 persen diterima di kampus hijau tersebut.

Dijelaskannya, meniadakan tes kesehatan bagi Vamaba di Kampus Hijau ini, karena adanya pertimbangan untuk mencegah kerumunan di masa pandemi Covid-19. Kecuali Fakultas Kedokteran dan Fakultas Farmasi.

-Advertisement-

“Kalau kita melakukan tes kesehatan di semua fakultas di UHO, ditakutkan akan menimbulkan klaster baru Covid-19, dan itu tidak kita inginkan,” ujarnya.

Untuk Fakultas Kedokteran, akan dipanggil untuk melaksanakan tes kesehatan di Kampus UHO, mengingat Fakultas tersebut juga sudah memiliki sarana prasarana yang mampu melayani Camaba untuk tes kesehatan, dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.

“Sedangkan di Fakultas Farmasi kita bolehkan mereka melakukan tes kesehatan di rumah sakit mana saja, dan hasil dari tes kesehatan tersebut diberikan kepada panitia,” terangnya.

Ia menambahkan, pelaksanaan tes kesehatan akan dilakukan awal Agustus, sebelum pelaksanaan perkuliahan dimulai.

Reporter: Iqra Yudha

Facebook Comments