
Baubau, Inilahsultra.com- Ribuan masyarakat memadati areal kotamara Kota Baubau pada puncak peringatan Hari Jadi Baubau ke 481 tahun dan HUT Kota Baubau ke 21 sebagai Daerah Otonom (Haroana Baubau), Senin malam 17 Oktober 2022.
Pada malam puncak Haroana Baubau ini, pemerintah kota (Pemkot) setempat menghadirkan artis ibu kota dari Jakarta, Judika, untuk menghibur ribuan masyarakat yang telah hadir di areal kotamara tersebut.
Turut hadir pada malam puncak Haroana Baubau ini anggota DPD RI Amirul Tamim, yang mewakili Gubernur Sultra, mantan pimpinan DPD RI La Ode Ida, Forkopimda Sultra, Ketua DPRD Sultra, Wali Kota Ternate, mantan Bupati Buton dua periode LM Sjafei Kahar, para bupati/walikota se Sultra dan Forkopimda Baubau.
Namun sebelum Judika tampil membawakan lagu-lagunya, lebih dulu dilakukan penyerahan bantuan stimulan rumah swadaya prasejahtera DAK dan DAU tahun 2022 kepada warga Kelurahan Karya Baru Kecamatan Sorawolio dan Kelurahan Baadia Kecamatan Murhum.
Kemudian, penyerahan bantuan penyambungan listrik bagi MBR tahun 2022 serta penyerahan hadiah kepada 12 pemuda berprestasi Kota Baubau.
Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse dalam sambutan singkatnya berharap pada tahun yang akan datang akan mendapatkan (pencapaian) yang lebih baik dari tahun ini.
“Jaga ketenteraman, jaga kesehatan agar kita bisa membangun kota ini dengan lebih baik lagi,” singkatnya.
Judika pun tampil dengan menyanyikan lagu-lagu andalannya yang membuat masyarakat yang hadir berteriak histeris dan ikut menyanyi. Tak ketinggalan, Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse juga ikut ambil bagian menyanyi bersama Judika di atas panggung.
Reporter: Muhammad Yasir




