Prancis Vs Argentina: Seteru Setim

Rajab Jinik

Kendari, Inilahsultra.com – Final Piala Dunia 2022 akan mempertemukan Prancis Vs Argentina di <span;>Stadion Lusail, Qatar, Minggu 18 Desember 2022, pukul 22.00 WIB.

Argentina diunggulkan pada pertemuan ini jika merujuk pada 12 pertemuan tim beda benua ini. La Pulga julukan Timnas Argentina, berhasil mengoleksi 6 kemenangan, sedangkan Prancis hanya bisa mengemas 3 kemenangan dengan 3 pertandingan berakhir imbang.

Namun, melihat materi pemain Prancis yang cukup baik sejak babak penyisihan grup, peluang Kylian Mbappe Cs menjuarai Piala Dunia 2022 juga cukup terbuka.

-Advertisement-

Ketua Komisi II DPRD Kota Kendari, Rajab Jinik mengaku, sangat yakin jika Prancis bisa mengulangi kemenangan saat Piala Dunia 2018 ketika berhadapan dengan Croasia.

“Kalau Piala Dunia 2022 ini saya jagokan Prancis sebagai juara,” kata Rajab Jinik saat dihubungi via telepon selularnya, Rabu 14 Desember 2022.

Menurut politikus Partai Golkar ini, Timnas Prancis memiliki banyak pengalaman di dunia sepakbola serta para pemainnya yang sangat bertalenta.

Apalagi Timnas Prancis diisi salah satu pemain muda sekelas Kylian Mbappe. Pemain asal klub PSG ini, diyakini mampu membawa negaranya memenangkan Piala Dunia 2022.

Menurut Rajab, sejak tampil bersama AS Monaco, Mbappe makin bersinar sehingga menjadi rebutan klub-klub elit Eropa.

Memang, lanjut Rajab, Mbappe menjadi salah satu tumpun Timnas Perancis meraih gelar Piala Dunia. Namun, Prancis bukan hanya Mbappe. Hampir seluruh pemain memiliki kualitas yang sama.

Menariknya, lanjut Rajab, antara Kylian Mbappe dan Lionel Messi memiliki misi pribadi yang sama. Kedua pemain PSG itu sama-sama ingin meraih gelar pemain terbaik Piala Dunia 2022.

“Sekarang kan antara Lionel Messi dan Kylian Mbappe sama-sama mengoleksi 5 gol. Inilah seteru yang sangat panas antara rekan setim di PSG,” paparnya. (B)

Reporter: Iqra Yudha

Facebook Comments