Jenazah di Sungai Wanggu Kendari Dikuburkan di Pusara Tak Bernama

Sigit Haryadi

Kendari, Inilahsultra.com – Jenazah tanpa identitas yang ditemukan di Sungai Wanggu Kendari sudah dimakamkan oleh pihak Polres Kendari di pusara tak bernama.

Kapolres Kendari AKBP Sigid Haryadi SIK mengaku, hingga saat ini belum ada laporan kehilangan dari keluarga jenazah.

-Advertisement-

“Belum ada laporan kehilangan keluarganya,” ujarnya, Minggu, 21 Mei 2017.

Karena belum ada keluarganya yang melapor, maka pihak Polres bersama pihak Dokter Bhayangkara Kendari memakamkan jenazah tersebut di Pekuburan Punggolaka dua hari lalu.

“Kita sudah kebumikan karena juga kamar pendingin kita di rumah sakit terbatas. Kemarin juga ada jenazah yang masuk dari Konawe,” katanya.

Menurut perwira dengan dua melati di pundak ini, jenazah itu dikubur tanpa nama. Namun, pihaknya tetap mengetahui lokasi penguburannya.

“Nisannya sudah ditahu posisi di mana dan tidak mungkin tertukar jenazahnya,” jelasnya.

Bila kemudian identitasnya diketahui dan telah ada pihak keluarga yang melapor, polisi siap mendampingi untuk dibongkar makamnya.

“Nanti ditemukan identitasnya, maka akan kita dampingi jika ingin dikuburkan di kampung halamannya oleh keluarga,” ujarnya.

Sejauh ini, lanjut dia, belum ada laporan yang merasa kehilangan keluarganya.

“Kita sudah hubungi Polres terdekat, di Konsel di Bombana dan Polsek di Kota Kendari belum ada laporan. Kami minta tolong, bagi warga Sultra yang kehilangan keluarganya untuk melapor di polsek terdekat,” harapnya.

“Identitasnya kira-kira usia 21-35 tahun dan ada cincin emas di jari manisnya. Tolong kalau ada warga yang kehilangan keluarganya melapor,” tambahnya.

Berdasarkan identifikasi sementara, korban diperkirakan meninggal akibat tenggelam.

“Karena paru-parunya ada air. Dugaan sementara meninggal karena tenggelam,” katanya.

Reporter: La Ode Pandi Sartiman

Editor: Rido

Facebook Comments