Sukseskan Program KB, Pemkab Wakatobi Datangkan Dokter Ahli

Bupati Wakatobi Arhawi saat menyerahkan bantuan PKH, Sabtu 11 Maret 2018.

Wakatobi, Inilahsultra.com – Bupati Wakatobi Arhawi menilai, angka pertumbuhan penduduk terus meningkat setiap tahunnya. Sehingga kewajiban pemerintah berupaya mengatasi persoalan itu melalui program keluarga berencana (KB).

“Mengingat angka pertumbuhan yang semangkin meningkat maka perlu dilakukan program KB ini untuk menguranginya,” tutur Arhawi, Sabtu 10 Maret 2018.

Saat ini, program KB bukan hanya dilakukan untuk para wanita. Program KB juga bisa dilakukan kepada para pria.

-Advertisement-

Menurut Arhawi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wakatobi terus menindaklanjuti program nasional seperti Program PKK-KB-Kes dan Kampung KB. Semua program itu merupakan sistem pelayanan KB. Sehingga kedepan program KB bisa berjalan dengan baik di Kabupaten Wakatobi.

“Dari semua program yang dilakukan, masyarakat Wakatobi bisa menyadari bahwa pentingnya Keluarga Berencana itu,” tuturnya.

Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kabupaten Wakatobi Safihuddin mengatakan, untuk menyukseskan Program KB, Pemkab Wakatobi sudah mendatangkan dokter ahli beserta asistenya sebanyak 16 orang yang. Mereka sudah melakukan KB kepada 36 orang masyarakat Wakatobi dengan rincian 30 orang wanita dan 6 orang pria.

Untuk menciptakan Wakatobi yang berdayasaing, lanjut Safihuddin, perlu dukungan dari masyarakat. Sehingga program KB merupakan salah satu solusi.

“Dua anak lebih baik. Sehingga kedepanya masyarakat bisa bekerja dan tidak lagi di pusingkan dengan mengurus anak. Program ini akan berlanjut sesuai dengan niat kita semua,” paparnya.

Reporter: La Ode Samsuddin
Editor: Din

Facebook Comments