
Ali Mazi saat kampanye di Baubau
Kendari, Inilahsultra.com – Calon Gubernur Sultra Ali Mazi melanjutkan rangkaian kampanyenya di kepulauan. Kali ini, ia berkampanye di Kota Baubau, Minggu 15 April 2018 bertempat di Gedung Maedani Kota Baubau.
Kampanye dialogis AMAN ini dipadati oleh masa pendukung yang hadir. Meski bukan kali pertama, namun kedatangan sosok Ali Mazi selalu disambut hangat oleh segenap masyarakat Baubau
Pada kesempatan ini, jaringan gerakan koperasi dan usaha mikro kecil menengah (UMKM) turut hadir menyampaikan dukungannya kepada pasangan AMAN.
“AMAN berkomitmen untuk memberikan pelatihan-pelatihan keterampilan seperti perbengkelan, tata rias, boga, dan kerajinan tangan kepada masyarakat guna menyerap tenaga kerja,” ungkap Ali Mazi seperti dikutip dari rilis Juru Bicara AMAN Wa Ode Hayatun Nufus.
Selain itu, AMAN akan membangun pabrik pengolahan rumput laut untuk meningkatakan kualitas produksi dan agar komoditas yang dihasilkan masyarakat memiliki nilai jual yang lebih tinggi, sehingga pendapatan masyarakat ikut meningkat.
Ali Mazi juga berjanji akan selalu mendukung pelaku UMKM dengan mempermudah bantuan modal dan peningkatan kualitas pekerja melalui training sesuai dengan bidang yang digeluti.
“Koperasi dan UKM merupakan penggerak utama perekonomian. Untuk itu UKM harus berdaya saing agar bisa menjadi pilihan masyarakat. Untuk itu kualitasnya harus kita tingkatkan dan AMAN akan menjamin melalui program unggulan yang sudah kami siapkan,” paparnya.
Program unggulan lainnya di Baubau adalah sektor pariwisata. Baik wisata budaya, alam, kuliner, religi dan lain sebagainya akan dikembangkan oleh AMAN.
Namun pengembangannya potensi kepariwisataan belum otimal disebabkan oleh pembangunan infrastrukur yang belum memadai, masih terbatasnya promosi pariwisata dan belum adanya kalender pariwisata secara permanen. Sehingga, walaupun potensi pariwisata sangat menjanjikan namun belum memeberikan dampak pada peningkatan kesejahteraan masyarat.
“Inilah yang akan dibenahi AMAN jika terpilih menjadi gubernur dan wakil gubernur Sultra. Kita boleh bangga jika pariwisata kita dikenal hingga ke mancanegara. Tetapi apalah artinya jika hal itu tidak mampu mensejahterakan masyarakat kita,” katanya.
Selanjutnya AMAN juga akan memberikan bantuan alat tangkap berupa kapal kepada para nelayan dan pupuk gratis kepada petani.
Ali mazi mengaku, akan terus memfokuskan penyebarluasan visi misi kepada masyarakat. AMAN ingin agar masyarakat tidak sekedar memilih paslon namun paham dan mendukung apa yang menjadi cita-cita AMAN.
Ali Mazi menyadari bahwa masih adanya perilaku inklusifitas dalam masyarakat. Hal yang demikian disebabkan oleh orientasi pembangunan yang belum dapat menjangkau semua elemen masyarakat sehingga masih ada kelompok yang belum terangkat harkat dan martabatnya.
Untuk itu, Ali Mazi dan Lukman Abunawas berupaya dengan semaksimal mungkin dan sesuai dengan kebutuhan dan potensi tiap-tiap daerah agar pembangunan bisa di rasakan oleh semua elemen masyarakat tanpa terkecuali.
“Olehnya itu masyarakat sebaiknya paham dulu apa visi misi yang akan dicapai AMAN dan juga agar masyarakat bisa menjalankan fungsi pengawasan nantinya jika telah menjabat. Pembangunan ditujukan untuk kesejahteraan masyarakat, olehnya itu masyarakat harus ikut andil dalan mengawal pembangunan. Ini jelas bahwa tujuannya untuk menciptakan transparansi antara rakyat dengan kami sebagai pelayan rakyat,” tuturnya.
AMAN menyadari bahwa sangat penting untuk menyiapkan program pembangunan yang ideal bagi masyarakat Sultra. Namun jika yang diamanatkan untuk menyelenggarakan pembangunan tidak bersih maka akan sia-sia hasilnya.
“Saya rasa masyarakat Baubau sudah cerdas. Untuk itu jangan mau ditipu money politic. Kalau masyarakat mau ditipu money politic sama artinya mendukung semakin maraknya KKN di Sultra,” pungkasnya.
Penulis : La Ode Pandi Sartiman




