
Laworo, Inilahsultra.com -Memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh tiap 2 Mei, Pemerintah Kabupten (Pemkab) Muna Barat (Mubar) memberikan piagam penghargaan kepada siswa siswi yang berprestasi, Selasa, 2 Mei 2018.
Salah satu siswa yang berprestasi yang diberikan penghargaan asal SMPN 1 Wadaga. Siswa yang diberikan piagam itu atas nama La Ode Rendi, kelas 8.
La Ode Rendi sendiri merupakan siswa yang berprestasi di bidang olahraga. Ia atlet Karate yang sudah melakukan tahap seleksi O2SN, dan kan bertarung di Kendari awal bulan Juli mendatang.


Atas penghargaan tersebut, Kepala Sekolah SMPN 1 Wadaga La Ute saat ditemui di lapangan Bandara Sugimanuru mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Mubar. Menurutnya, dengan adanya piagam penghargaan itu, tentunya bisa lebih meningkatkan cara belajar siswa, sehingga bisa bersaing dengan sekolah-sekolah lain.
“Ini juga akan nembangkitkan kesadaran kolektif guru dalam meningkatkan disiplin dan etos kerja untuk penguatan pendidikan karakter,” katanya.
Bentuk apresiasi yang diberikan Pemkab Mubar dibawah kepemimpinan LM Rajiun Tumada, dapat dijadikan momentum bagi guru dan tenaga kependidikan untuk meningkatkan integritas dan professional kinerjanya. Sehingga terwujud guru yang berdedikasi dan bermartabat.
Di tempat yang sama, Laode Rendi siswa SMPN 1 Wadaga yang lolos seleksi cabang Karate mengaku senang dan bersyukur atas penghargaan yang diberikan Pemkab Mubar.
“Sangat senang bisa membanggakan orang tua dan sekolah,” ucapnya.
Reporter : Muh Alym
Editor : Aso






