
Kendari, Inilahsultra.com – Dua desa di Kabupaten Kolaka tergenang banjir, Selasa 30 April 2019.
Humas Basarnas Kendari Wahyudi mengaku, sekira pukul 05.20 WITa, pihaknya menerima informasi dari Kepala Desa Sakuli Kecamatan Kolaka Kabupaten Kolaka, Fajrin, bahwa telah terjadi banjir sejak pukul 04.00 WITa.
“Dilaporkan telah terjadi musibah banjir di dua wilayah desa yakni Desa Sakuli dan Desa Lalolipu Mangolo Kecamatan Latambaga Kabupaten Kolaka,” katanya.
Berdasarkan laporan tersebut, pada pukul 05.25 WITa, tim rescue pos SAR Kolaka diberangkatkan menuju lokasi dengan menggunakan satu unit rescue car, satu unit rubber boat dan beberapa alat pendukung keselamatan lainnya untuk memberikan bantuan yang dibutuhkan masyarakat.
“Pada pukul 06.00 WITa, tim rescue pos SAR Kolaka tiba di lokasi banjir dan langsung melakukan pemantauan di dua wilayah desa yg terdampak banjir tersebut,” katanya.
Ia menyebut, ketinggian air di dua desa itu diperkirakan setinggi pinggang orang dewasa.
Beberapa jam kemudian, hujan mulau reda dan genangan air sudah berangsur surut hingga ketinggian 10 cm.
“Pada pukul 10.45 WITa seluruh personel tim rescue pos SAR Kolaka ditarik balik ke pos untuk melaksanakan siaga,” tuturnya.
Selain SAR, unsur yang terlibat dalam operasi ini adalah dari Polres Kolaka, BPBD Kolaka, Polsek Sakuli dan Babinsa Lalolipu.
Penulis : Haerun




