
Buranga, Inilahsultra.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Buton Utara (Butur) menggelar upacara Hari Pahlawan, Sabtu, 11 November 2018.
Upacara tersebut digelar di halaman kantor lembaga penyelenggara Pemilu itu di Buranga. Ketua KPU Butur Hasruddin berlaku sebagai inspektur upacara (irup). Sedangkan, komdan upacara staf KPU Butur Anton.
Hasruddin yang membacakan sambutan Menteri Sosial RI menerangkan, peringatan Hari Pahlawan bukan semata-mata sebuah acara seremonial belaka, namun harus sarat makna. Bukan hanya sebagai prosesi namun substansi.
Setiap peringatan Hari Pahlawan, sambung dia harus dapat menggali dan memunculkan semangat baru dalam implementasi nilai nilai kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hatu.
“Hal ini penting. Karena nilai kepahlawanan itu bukan bersifaf statis namun dinamis. Tepat sekali peringatan Hari Pahlawan 10 November 2018 ini mengambil tema semangat pahlawan di dadaku,” ujarnya.
Peringatan Hari Pahlawan, tambah Hasruddin menjadi momentum bagi bangsa lndonesia untuk melakukan introspeksi diri sampai seberapa jauh setiap komponen bangsa dapat mewarisi nilai-nilai kepahlawanan, melanjutkan perjuangan, mengisi kemerdekaan demi mencapai Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur.
“Pada hakekatnya setiap perjuangan pasti ada hasilnya namun tidak ada kata akhir atau berhenti untuk berjuang. Setiap etape perjuangan berlanjut pada etape perjuangan berikutnya sesuai tuntutan lingkungan strategis. Oleh karenanya peringatan Hari Pahlawan harus melahirkan ide dan gagasan mentransformasikan semangat pahlawan menjadi keuletan dalam melaksanakan pembangunan,” ujarnya.
Upacara peringatan Hari Pahlawan yang diikuti para komisioner dan staf KPU Butur itu berlangsung khidmat.




