Di Pilgub Sultra, Rusman Satukan Kekuatan dengan Ridwan

LM Rusman Emba


Kendari, Inilahsultra.com – Bupati Muna LM Rusman Emba mengaku memiliki tekad yang kuat untuk maju pada Pilgub Sultra 2018 mendatang. Namun, dia tidak akan berhadap-hadapan dengan Ridwan Bae bila akan maju.

Ditemui di kediamannya, Rusman mengaku, politik itu adalah seni yang indah. Dirinya dan Ridwan memiliki basis yang sama. Tentu, bila maju bersamaan di pilgub, perlu pertimbangan khusus.

-Advertisement-

“Pada akhirnya apakah saya maju atau beliau maju. Kita tidak mungkin saling beririsan atau berhadapan,” ungkapnya, Jumat, 28 Juli 2017.

Menurut dia, pada akhirnya akan ada hitungan tersendiri terkait pencalonan pilgub nanti. “Yang pasti bahwa ada kalkulasi tersendiri,” ujarnya.

Rusman mengaku, tidak bisa dipisahkan antara dirinya dan Ridwan. Nantinya, bila hanya satu yang maju, mereka akan saling melengkapi.

“Kita akan saling menguatkan. Nanti kalau penentuan ada hitungan khusus. Pada akhirnya akan bersatu,” jelasnya.
Pernyataan ini, kata dia, bukan berarti dirinya tidak serius. Rusman mengaku, sebagai bentuk keseriusannya maju Pilgub Sultra 2018 mendatang, dirinya mendaftar di beberapa partai dan menggelar sosialisasi di beberapa daerah di Sultra.

“Oh saya sangat serius sekali. Mendaftar di partai bukan perkara sederhana. Saya juga sudah sosialisasi dan pasang baliho. Itu bukan hal mudah,” katanya.

Rusman menyebut, saat ini telah terbentuk tim pemenangan di seluruh kabupaten atau kota di Sultra. Semua sudah bekerja maksimal untuk mensosialisasikan dirinya.

“Tim sudah kerja semua secara maksimal. Sudah jalan semua,” paparnya.

Bila pada akhirnya nanti yang maju dirinya atau Ridwan, maka sudah pasti tim yang dibentuk akan memenangkan calon dari salah satunya yang diusung.

Reporter: La Ode Pandi Sartiman
Editor: Herianto

Facebook Comments