
Kendari, Inilahsultra.com – Anggota DPR RI asal Sulawesi Tenggara Ridwan Bae dipercayakan oleh partainya, Golkar menduduki jabatan unsur pimpinan Komisi V.
Komisi ini boleh dibilang incaran anggota DPR RI karena berhubungan dengan pembangunan infrastruktur.
Ditemui di Kendari, Ridwan Bae mengaku, semua komisi saja saja strategisnya dan yang membedakan soal bidangnya saja.
Secara kebetulan, komisi V bidang infrastruktur yang paling banyak dibutuhkan di daerah.
“Terimakasih kepada pak Airlangga Hartarto yang mendorong dan mempercayai saya sebagai salah satu pimpinan komisi V. Ini mengandung tanggung jawab baru bagi saya. Tentunya akan saya perlihatkan melalui kinerja,” kata Ridwan Bae, Sabtu 26 Oktober 2019.
Ia menyebut, dari 85 kader Golkar yang duduk di senayan, delapan diantaranya berada di Komisi V. Dari delapan orang itu, partai mempercayakan dirinya duduk sebagai unsur pimpinan.
Sebagai ketua, Komisi V dipimpin oleh PDI Perjuangan sebagai partai dengan perolehan kursi terbanyak di DPR RI.
Andai Komisi V menjadi milik Golkar, bukan tidak mungkin, Ridwan duduk sebagai ketua komisi.
Ia menyebut, sejak duduk di DPR RI pada 2014 lalu, ia sudah berada di komisi yang membidangi infrastruktur itu. Selain itu, ia juga masuk sebagai anggota badan anggaran (banggar).
Karena sekarang menjadi pimpinan komisi, maka secara aturan tidak boleh merangkap jadi anggota banggar.
“Makanya, saya hanya sebagai pimpinan komisi V, bukan lagi di banggar,” jelasnya.
Ia mengaku, saingan untuk duduk di Komisi V cukup banyak di internal partai. Namun, karena kedekatan dengan unsur pimpinan partai, ia dipercayakan mengampu jabatan pimpinan komisi yang dikenal “basah” itu.
“Saya pilih komisi V karena menyadari daerah timur Indonesia khususnya Sultra masih membutuhkan infrastruktur. Selain itu, basic keilmuan saya lebih banyak infrastruktur. Ketiga, tentu saya juga aktivis Golkar dengan semua pimpinan partai semua dekat,” tuturnya.
Dengan duduknya dia di Komisi V akan membuatnya terus memperhatikan Sultra dalam alokasi anggaran pembangunan infrastruktur.
“Saya akan banyak melihat Sultra sebagai dapil saya. Insya-Allah bisa bermanfaat bagi masyarakat Sultra,” pungkasnya.
Rencananya, pengukuhan alat kelengkapan dewan (AKD) akan dilaksanakan pada pekan depan.
Penulis : Onno




