Pemkab Buton Serahkan Aset Rp 892 Miliar ke Buteng

Kantor Bupati Buton Tengah.


Labungkari, Inilahsultra.com – Aset milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Tengah (Buteng) yang diserahkan dari Pemkab Buton mencapai Rp 892 miliar. Namun, Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Buteng belum mengkroscek aset tersebut.

Kepala BPKAD Buteng, Wa Ode Nuryani mengakui, Pemkab Buton sudah menyerahkan aset tersebut. Namun hanya sebatas data.

-Advertisement-

“Kita belum lakukan pengecakan apakah aset tersebut ada atau tidak,” kata Wa Ode Nuryani, Rabu, 9 Agustus 2017.

Menurut dia, aset yang diserahkan Pemkab Buton itu terbagi dalam lima jenis. Yakni, aset tanah, aset peralatan mesin, aset gedung dan bangunan, aset jalan dan jaringan irigasi, serta aset tetap lainnya.

“kita belum tau dimana lokasinya itu semua,” tuturnya.

Kepala Bidang Aset BPKAD Buteng Yuli merinci, aset tanah mencapai Rp 563 miliar lebih, aset peralatan mesin capai Rp 28 miliar lebih, aset gedung dan bangunan Rp 116 miliar lebih, aset jalan dan irigasi Rp 173 miliar lebih, serta aset tetap lainnya senilai Rp 10 miliar lebih.

“Sebenarnya, bukan kami tidak melakukan inventaris. Dulunya itu, kepala bidang yang lama, sudah melakukan itu. Tapi belum selesai pekerjaannya, dia sudah dipindahkan. Makanya data itu langsung dimentahkan lagi. Saya juga tidak bisa berikan komentar lebih jauh terkait masalah itu, karena saya ini juga masih baru,” tutur Yuli.

Yuli mengungkapkan, saat ini masih melakukan pendataan aset yang diserahkan Pemkab Buton. Sehingga data-data yang ada akan dicocokan dengan kondisi fisik dilapangan.

“Kita tetap berupaya melakukan pengecekan di lokasi aset tersebut. Ini untuk mengantisipasi jangan sampai hanya data saja tapi bentuk fisiknya sudah tidak ada. Tapi kami yakin, aset itu ada,” paparnya.

Reporter: Ari
Editor: Herianto

Facebook Comments